Nakita.id - Sudah tahu cara menyimpan buah anggur yang tepat?
Jika belum, yuk Moms simak terus informasinya berikut ini.
Anggur memiliki banyak manfaat, tidak heran kalau buah ini menjadi kesukaan banyak orang.
Selain rasanya yang manis, anggur juga mengandung banyak air sehingga membuat tubuh terhidrasi.
Moms bisa mengonsumsi langsung, dibuat jus atau dijadikan tambahan salad buah.
Namun menyimpan anggur ternyata tidak boleh asal diletakkan begitu saja.
Ada beberapa hal yang harus diperhatikan supaya anggur tetap segar dan renyah.
Melansir dari Real Simple, anggur utuh harus dicuci, ditepuk hingga kering, dan kemudian disimpan dalam wadah berventilasi baik di laci lemari es.
Ini akan memungkinkan buah anggur bertahan hingga tiga minggu.
Moms sebaiknya menghindari memasukkannya ke dalam wadah kedap udara atau kantong plastik, karena bisa mencegah sirkulasi udara.
Cara lainnya, juga dapat menyimpan anggur utuh di dalam kantongnya jika tidak memiliki wadah penyimpanan makanan yang tepat.
Baca Juga: Masih Banyak yang Bingung, Ini Kata Ahli Soal Makan Anggur Sebaiknya Bersama Kulitnya atau Dikupas
Lalu, bagaimana cara menyimpan buah anggur potong?
Jika Moms memiliki sisa potongan anggur, jangan dulu membuangnya.
Buah anggur potong dapat disimpan dalam wadah kedap udara di lemari es hingga 48 jam.
Bila melihat pinggirannya mulai mengering dan kecokelatan, tidak apa-apa Moms. Ini masih aman untuk dimakan.
Selain itu, Moms pun dapat menggunakan sisa potongan anggur sebagai topping yogurt atau oatmeal.
Moms juga bisa membekukan buah anggur.
Ini bisa menjadi camilan atau makanan penutup yang cepat dan lezat.
Untuk membekukan buah anggur, cukup bilas dan keringkan anggur lalu sebarkan di atas loyang berlapis.
Masukkan ke dalam freezer selama beberapa jam atau semalaman.
Setelah beku, Moms dapat memasukkannya ke dalam wadah penyimpanan agar mudah diakses.
Pastikan anggur tidak menggumpal di atas loyang, jika tidak buah ini akan membeku bersama.
Lewat Ajang Bergengsi Pucuk Cool Jam 2024, Teh Pucuk Harum Antar Anak Indonesia 'Bawa Mimpi Sampai ke Pucuk'
Penulis | : | Poetri Hanzani |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR