Nakita.id - Ketahui dan hindari melakukan hal makruh saat puasa agar ibadah berkah dan berpahala.
Ibadah puasa merupakan kewajiban umat Islam saat bulan Ramadan tiba.
Puasa memiliki banyak keutamaan, yakni mendapatkan pahala, dijauhkan dari api neraka dan penghapus dosa.
Hanya saja, ada beberapa hal yang bisa merusak puasa.
Yakni dengan melakukan hal-hal bersifat makruh atau tidak dianjurkan.
Melakukan hal makruh bisa mengurangi pahala puasa dan berkah yang didapatkan.
Melansir dari berbagai sumber, berikut adalah hal makruh yang sebaiknya tak dilakukan saat berpuasa.
1. Bergunjing
Islam mengajarkan untuk berbaik sangka pada orang lain.
Salah satu hal yang bisa merusak puasa adalah dengan membicarakan orang lain dalam hal buruk.
Bergunjing bisa mengurangi pahala puasa meski tidak membatalkannya.
Baca Juga: Jadwal Buka Puasa & Salat Banjarmasin, Palangkaraya, Samarinda, Balikpapan 25 Maret 2023
Itu sebabnya, hindari membicarakan keburukan orang lain agar pahala puasa bisa sempurna.
2. Menyikat gigi
Sikat gigi dilakukan untuk menjaga kebersihan gigi.
Hanya saja jika dilakukan di siang hari saat berpuasa hukumnya makruh.
Ini karena ketika sikat gigi berisiko membatalkan puasa jika air atau zat pasta gigi masuk ke tenggorokan.
Untuk menghindari berkurangnya pahala puasa, kalian bisa menyikat gigi di waktu sahur dan sesudah berbuka.
3. Berciuman
Kemesraan suami istri memang menjadi hal penting dalam rumah tangga.
Saat hubungan intim di siang hari dilarang saat puasa, berciuman memiliki hukum makruh.
Ini karena berciuman dapat menyebabkan nafsu syahwat.
Agar puasa aman terjaga, Moms dan Dads tidak dianjurkan berciuman selama berpuasa.
Baca Juga: Cara Menghemat Pemakaian Minyak Goreng, Bisa Untuk Bikin Takjil Beberapa Hari Ke Depan
4. Berkumur
Sama seperti sikat gigi, berkumur saat puasa juga hukumnya makruh.
Apalagi jika berkumur dilakukan dengan cara berlebihan.
Ini bisa berisiko air kumur masuk ke tenggorokan dan membatalkan puasa.
5. Mencicipi makanan
Mencicipi makanan penting apabila Moms sedang memasak untuk berbuka.
Hanya saja, dikhawatirkan kalau masakan akan masuk ke tenggorokan.
Moms bisa mencicipi makanan tapi harus melundahkan kembali.
Jika ada masakan yang masuk ke tenggorokan, ini bisa membatalkan puasa.
Baca Juga: Tips dan Trik Menyimpan Stok Makanan di Kulkas untuk Kebutuhan Puasa Ramadan
Penulis | : | Diah Puspita Ningrum |
Editor | : | Diah Puspita Ningrum |
KOMENTAR