Baca Juga: Mengatasi Diare di Rumah dengan 7 Bahan Tradisional dan Sederhana, Coba Yuk!
Saat ini, beberapa produk obat diare untuk ibu hamil dijual secara bebas di pasaran.
Moms bisa membeli obat diare di apotek atau toko obat tertentu tanpa perlu resep dari dokter.
Namun perlu diingat bahwa ibu hamil tidak diperkenankan untuk mengonsumsi obat-obatan secara sembarangan.
Jangan pernah untuk mengonsumsi obat diare sata hamil tanpa sepengetahuan dokter ya.
Jadi, alangkah lebih baiknya Moms berkonsultasi terlebih dahulu dengan dokter masing-masing.
Sebelum memberikan obat, dokter mungkin akan melakukan pemeriksaan fisik terlebih dahulu.
Beberapa pemeriksaan tambahan juga diperlukan untuk mengetahui penyebab diare yang ibu hamil alami.
Obat diare yang akan Moms konsumsi ini akan disesuaikan dengan penyebab dan tingkat keparahan diare.
Pasalnya, tidak semua jenis obat diare aman dikonsumsi oleh ibu hamil.
Dikhawatirkan obat yang dikonsumsi justru bisa membahayakan kondisi ibu dan janin di dalam kandungan.
Selalu ikuti petunjuk dari dokter mengenai jenis obat serta dosis yang digunakan untuk mengatasi diare.
Baca Juga: 5 Gejala Diare yang Sering Dirasakan, Tolong Jangan Disepelekan Lagi
Serunya Kegiatan Peluncuran SoKlin Liquid Nature French Lilac di Rumah Atsiri Indonesia
Penulis | : | Ruby Rachmadina |
Editor | : | Kirana Riyantika |
KOMENTAR