Nakita.id - Bagaimana cara menyimpan bawang utuh dan potong?
Berikut ini beberapa caranya yang dapat diterapkan di rumah.
Jika kurang tepat menyimpan bawang, berisiko membuat bawang lebih cepat busuk.
Selain itu, juga menghasilkan aroma yang kuat dan bau tidak sedap.
Melansir dari Real Simple, bawang utuh tidak perlu dimasukkan ke dalam lemari es.
Lemari es adalah lingkungan yang dingin dan lembap, yang dapat menyebabkan bawang menjadi lunak dan rusak.
Tempat terbaik untuk menyimpan bawang utuh yaitu di tempat yang gelap, sejuk, kering, dan berventilasi baik.
Keranjang di lemari dapur dapat menjadi lokasi yang ideal untuk menyimpan bawang.
Saat membeli bawang, hindari bawang yang rusak dengan bintik-bintik lunak.
Ini karena bawang tidak akan terasa segar dan tidak akan bertahan lama.
Jangan juga mengupasnya, karena kulitnya melindungi dan mengawetkan bagian dalamnya.
Baca Juga: Cara Menyimpan Daun Bawang di Kulkas yang Benar, Bisa Awet Berbulan Bulan!
Lewat Ajang Bergengsi Pucuk Cool Jam 2024, Teh Pucuk Harum Antar Anak Indonesia 'Bawa Mimpi Sampai ke Pucuk'
Penulis | : | Poetri Hanzani |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR