Hindari pemutih, hidrogen peroksida, pembersih jendela, amonia, udara terkompresi, dan pembersih apa pun yang mengandung deterjen, bahan abrasif, atau asam.
Hal ini dapat merusak lapisan pelindung pada layar dan menyebabkan kerusakan permanen.
Sesekali mendisinfeksi ponsel dapat membantu mencegah terkumpulnya dan berpindahnya kuman.
Sekali lagi, penting untuk memeriksa produsen ponsel untuk mengetahui apa yang mereka rekomendasikan.
Tetapi secara umum, tidak apa-apa untuk menyeka permukaan luar ponsel menggunakan pembersih alkohol isopropil 70 persen.
Yang terpenting jangan gunakan produk disinfektan yang mengandung pemutih atau hidrogen peroksida ya, Moms.
Dengan menggunakan kain mikrofiber lembap, bersihkan bagian samping dan belakang ponsel.
Ambil kain mikrofiber kering dan seka lensa depan dan belakang agar kamera tidak terlihat keruh.
Tiup perlahan ke port pengisian daya ponsel untuk menghilangkan debu.
Agar terhindar dari kuman dan virus, pembersihan ponsel sebaiknya dilakukan secara rutin sebanyak satu atau dua kali dalam sehari ya, Moms.
Nah, itu dia cara membersihkan layar HP biar kinclong. Selamat mencoba!
Penulis | : | Ratnaningtyas Winahyu |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR