Pilihlah pakaian yang longgar dan terbuat dari bahan alami seperti katun atau linen.
Bahan-bahan tersebut lebih dapat bernapas dan membantu menjaga kulit tetap kering dan terhindar dari iritasi.
Kulit yang sehat dan mulus tidak hanya bergantung pada perawatan eksternal, tetapi juga ditentukan oleh apa yang kita konsumsi.
Makan makanan yang sehat, kaya akan nutrisi, dan tinggi serat dapat membantu menjaga kesehatan kulit secara keseluruhan.
Konsumsi makanan yang kaya antioksidan, seperti buah-buahan dan sayuran segar, serta hindari makanan yang berlemak, berminyak, atau berbahan tambahan yang tidak sehat.
Pemilihan pelembap yang tepat sangat penting dalam mengatasi masalah kulit ayam di ketiak.
Pilihlah pelembap yang cocok untuk kulit sensitif, bebas pewangi, dan tidak mengandung bahan-bahan yang berpotensi menyebabkan iritasi.
Gunakan pelembap setelah mandi atau saat kulit sudah kering untuk membantu menjaga kelembapan kulit di area ketiak.
Pelembap akan membantu menjaga kulit tetap lembut, mengurangi kerutan, dan mengurangi tampilan kulit ayam di ketiak.
Jika kulit ayam di ketiak Moms terasa gatal atau teriritasi, Moms dapat menggunakan bahan alami untuk meredakan peradangan.
Misalnya, Moms dapat mengompres area ketiak dengan air dingin atau menggunakan gel lidah buaya yang memiliki sifat menenangkan dan antiinflamasi alami.
Baca Juga: Berikut Bahan Alami Menghilangkan Bulu Ketiak, Efektif Tanpa Harus Perawatan Mahal
Ibu Hamil Tidak Boleh Duduk Terlalu Lama, Ini Risiko dan Solusi untuk Kehamilan Sehat
Penulis | : | Kirana Riyantika |
Editor | : | Kirana Riyantika |
KOMENTAR