Nakita.id - Di berbagai wilayah Indonesia, digelar Pendaftaran Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB).
Orangtua wajin menyimak info terbaru seputar PPDB.
Kali ini, akan dibahas mengenai PPDB wilayah Jawa Timur di tahun 2023.
Pada proses PPDB Jatim 2023, diberlakukan sistem verifikasi rapor.
Ini merupakan inovasi baru dalam PPDB Jawa Timur.
Mungkin para Moms bertanya-tanya apa itu verifikasi rapor?
Verifikasi rapor adalah proses pemeriksaan nilai rapor.
Ini bertujuan untuk memastikan adanya transparansi dalam proses PPDB.
Sistem verifikasi rapor ini dilakukan secara menyeluruh dengan melibatkan semua nilai rapor peserta didik yang diberikan saat pendaftaran PPDB.
Sehingga, informasi mengenai nilai rapor menjadi lebih akurat dan dapat dipercaya.
Ini sebagai upaya mencegah ketidakadilan pada proses PPDB.
Baca Juga: Link Pengumuman PPDB SMA dan di Jakarta, Lengkap Jadwal Tahap Kedua
Inovasi tersebut membuat masyarakat bisa memberikan kepercayaan yang besar terhadap proses PPDB.
Sistem verifikasi rapor ini membutuhkan kerja sama berbagai pihak.
1. Buka situs PPDB Jatim https://ppdbjatim.net/
2. Klik menu Pra- Pendaftaran
3. Pilih Verifikasi Rapor
4. Login dengan menggunakan Nomor Pokok Sekolah Nasional (NPSN) sekolah asal, NISN, dan tanggal lahir.
5. Periksa nilai rapor dari semester 1 sampai 5
6. Jika sudah dipastikan benar, klik 'Verifikasi'
Setelah melakukan verifikasi, tunggu hasil verifikasi dari tim verifikasi PPDB Jatim.
Namun, jika ternyata ada kesalahan pada nilai rapor yang telah dilaporkan, bisa mengajukan perbaikan.
- Buka situs PPDB Jatim https://ppdbjatim.net/
- Klik 'Ajukan Perbaikan'
- Berikan penjelasan mengenai kesalahan nilai rapor yang diinput
- Setelah diperbaiki, lakukan pengecekan berkala.
- Jika sudah dipastikan benar, lakukan verifikasi
- Pihak sekolah diminta memverifikasi dan mengesahkan nila-nilai rapor peserta didik
- Tim verifikasi melakukan audit acak
Tim verifikasi yang ditunjuk terdiri dari personel yang berkompeten dan profesional di bidangnya.
Tim tersebut akan diberi pelatihan khusus.
Sehingga bisa benar-benar memahami prosedur verifikasi.
Serta memastikan tim bisa bekerja dengan objektif dan akurat.
Itulah dia penjelasan mengenai sistem verifikasi rapor PPD Jatim 2023. Semoga bermanfaat!
Baca Juga: PPDB Jabar Hari Ini Dibuka, Daftar Lewat Link ppdb.jabarprov.go.id, Ketahui Syaratnya di Sini
Penulis | : | Kirana Riyantika |
Editor | : | Kirana Riyantika |
KOMENTAR