Nakita.id - Agar cepat hamil, tentu kesuburan wanita menjadi salah satu faktor pendorongnya.
Bagi Moms yang ingin meningkatkan kesuburan wanita dengan cepat, sebenarnya ada beberapa cara yang bisa dilakukan. Salah satunya adalah dengan mengonsumsi suplemen kesuburan wanita secara rutin.
Pada dasarnya, suplemen penyubur kandungan ini bekerja dengan cara membantu pelepasan hormon atau merangsang terjadinya ovulasi.
Moms bisa mencari suplemen kesuburan ini di apotek terdekat. Jika ingin mencari dengan harga terjangkau, Moms bisa cek daftar lengkap berikut ini.
Harga: Rp 86.000
Suplemen penyubur kandungan satu ini hadir dalam bentuk madu asli, yang diformulasikan dengan ekstrak adas, kemangi, dan kurma. Sehingga, membantu Moms mempercepat program kehamilan yang sedang dijalankan.
Hal ini dikarenakan kandungan senyawa aktif, seperti arginin dan boron, yang mampu mencegah infertilitas. Juga, mampu meningkatkan performa hormon estrogen dan androgen, yang bisa meningkatkan kesehatan reproduksi wanita.
Harga: Rp 75.000 (per strip)
Suplemen kesuburan wanita berikutnya jatuh pada Eturol, Moms. Eturol sendiri merupakan suplemen dengan kandungan vitamin A, D, dan E.
Kandungan vitamin E di dalamnya membantu mengatasi masalah kekurangan vitamin E, juga sebagai antioksidan yang mampu meningkatkan kesuburan.
Harga: Rp 10.000 (per strip isi 10 tablet)
Baca Juga: Buah yang Jadi Pantangan untuk Dimakan Bagi yang Promil, Supaya Subur dan Cepat Hamil
Folavit juga termasuk dalam daftar suplemen kesuburan wanita yang banyak direkomendasikan dan digunakan para Moms. Hal ini dikarenakan Folavit mengandung asam folat 400 gram, yang penting untuk Moms yang sedang merencanakan kehamilan dalam waktu dekat.
Harga: Rp 1.900 (per 10 tablet)
Pada dasarnya, Metformin adalah obat yang digunakan untuk penderita diabetes tipe 2, Moms. Namun, suplemen ini tak menutup kemungkinan untuk mengatasi gangguan ovulasi, terutama bagi wanita yang memiliki masalah obesitas dan PCOS yang sulit mendapatkan keturunan.
Tapi sebagai catatan, suplemen ini bisa menurunkan kadar insulin dalam darah.
Sehingga, penting bagi Moms untuk berkonsultasi dengan dokter kandungan sebelum meminumnya.
Harga: Rp 24.000 (per tablet)
Meski termasuk dalam suplemen kesuburan yang direkomendasikan, Provula termasuk golongan obat keras, Moms.
Suplemen ini secara khusus diresepkan dokter sebagai bagian dari terapi pengobatan oligospermia dan infertilitas anovulatorik.
Jadi sebelum mengonsumsinya, sangat disarankan untuk melakukan pemeriksaan ke dokter kandungan terlebih dahulu.
Harga: Rp 25.000 (per tablet)
Sebagai informasi, Profertil adalah preparat hormon yang hanya bisa didapatkan dengan menggunakan resep dokter.
Baca Juga: Daftar Makanan untuk Kesuburan Wanita Agar Cepat Hamil, Ikan Salah Satunya
Suplemen kesuburan wanita ini memiliki kandungan Clomiphene citrate yang bisa digunakan baik oleh pria maupun wanita.
Sama halnya dengan Provula, Profertil juga termasuk golongan obat keras yang hanya bisa didapatkan dengan resep dokter.
Harga: Rp 16.000 (per tablet)
Dipthen adalah hormon yang dipakai untuk terapi kesuburan baik pada pria atau wanita, Moms.
Pada wanita, suplemen kesuburan ini bekerja mengatasi infertilitas pada wanita akibat gangguan fungsi hipotalamus-pituitara.
Meski begitu, suplemen ini harus dikonsumsi dengan resep dokter.
Nah, itulah tujuh rekomendasi suplemen kesuburan wanita yang bisa Moms dapatkan di apotek dengan harga terjangkau.
Penting diingat, sebelum memilih suplemen penyubur kandungan yang tepat, pastikan Moms sudah melakukan pemeriksaan ke dokter kandungan terlebih dahulu.
Tujuannya adalah untuk memastikan kondisi kesehatan reproduksi Moms dan pasangan.
Sehingga, program hamil dapat berjalan lancar dan cepat.
Semoga daftar rekomendasi diatas membantu ya, Moms.
Baca Juga: Bisakah Mengecek Kesuburan Secara Alami dari Telapak Tangan? Begini Penjelasan Ilmiahnya
Penulis | : | Shannon Leonette |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR