Oleskan campuran tersebut ke wajah kemudian pijat dengan lembut dan biarkan selama beberapa menit.
Setela mengering, bilas wajah dengan air bersih.
2. Jus bawang putih
Haluskan 3 sampai 4 siung bawang putih kemudian oles langsung ke area wajah.
Diamkan 5 menit dan bilas menggunakan air bersih.
Namun jika cara ini dianggap lurang cocok untuk kulit sensitif, Moms bisa mencampurkan dengan air.
3. Bawang putih dan madu
Terakhir, Moms bisa mencampur dengan madu.
Madu memiliki kandungan yaitu antibakteri dan antiperadangan yang bekerja ampuh membantu bawang putih mengatasi jerawat.
Caranya campurkan 3 sampai 4 siung bawang putih yang dihaluskan dengan 2 sendok makan yogurt dan setengah sendok teh madu.
Oleskan sebagian masker ke area wajah yang memiliki jerawat dan diamkan selama 20 menit. Bilas dengan air bersih dan keringkan wajah seperti biasa.
Baca Juga: Muncul Jerawat di Wajah Bayi Baru Lahir, Apakah Normal atau Tidak?
Penulis | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR