Tabloid-Nakita.com – Namanya Connie-Rose Seabourne (2). Anak yang imut dan lucu ini yang menyandang down syndrome ini boleh jadi akan menjadi Top Model Inggris selanjutnya. Betapa tidak, di usianya yang menginjak 2 tahun, ia sudah mendapatkan kontrak dari sebuah agensi model di Inggris.
Baca : Heboh anak meninggal karena tersedak permen kenyal
Begini ceritanya seperti diungkap Daily Mail, Connie-Rose lahir dari perut sang ibu, Julie( 42) secara premature karena dia lahir dua bulan lebih awal dari seharusya. Lalu, dua minggu kemudian dokter mendiagnosis Connie menyandang Down Syndrome atau sindrom Mongol. Sebuah gangguan genetik yang ditandai dengan wajah mirip orang Mongol, yaitu mata sipit, kepala kecil, kulit putih, tubuh pendek, dan lainnya. Meski memiliki anak berkebutuhan khusus, Julie maupun sang suami, Peter (44), sama sekali tak menganggapnya sebagai masalah. “Saya sering melihat teman yang memiliki anak sindroma down, tapi mereka baik dan bahagia,” tuturnya.
Baca juga : Orangtua Jangan Mencium Anak di Bibir. Ini alasannya
Sejatinya, Julie sudah diberi tahu dokter bahwa ia berisiko tinggi memiliki bayi dengan Down Syndrome. Saya juga diminta untuk melakukan tes lebih lanjut untuk memastikannya. Tapi saya tak menganggapnya sebagai masalah. “Mau punya anak sindroma down atau tidak, tidaklah masalah, mereka sama-sama seorang anak yang perlu dicintai," tutur Julie.
Dalam kesehariannya, Connie-Rose Seabourne (2) sangatlah periang, bahkan senang difoto. Saat bepergian ke mana pun, putrinya memang selalu memancing perhatian. Tidak sedikit orang yang mengatakan, Connie-Rose bisa menjadi seorang model.
Ini foto Connie
IA TAMPAK BAHAGIA BUKAN?
Melihat bakat terpendam sang anak, sang ibu memberanikan diri mengirimkan foto-foto putrinya tersebut ke sebuah agen model di Inggris. Sebenarnya ia tidak terlalu berharap banyak, tapi respons positif justru ia terima.
"Saya langsung mendapat respons balik bahwa mereka tertarik pada Connie-Rose. Meskipun sudah saya jelaskan bahwa putri saya mengidap Down Syndrome, pihak agen mengungkapkan hal tersebut tak masalah. Tentu ini hal yang positif baginya," tutur Julie.
Ketika kemudian pihak agen meminta Connie-Rose melakukan sesi pemotretan untuk mengetahui bagaimana hasilnya, Julie mengungkapkan bahwa putrinya bergaya dengan sangat baik. Ia bahkan bisa mengikuti arahan dari para fotografer.
Baca : Kalau sehabis disusui, bayi jangan diberi air putih. Ini bahayanya
Meski Julie senang karena dapat mengasah bakat anaknya, Julie menegaskan ia akan selalu mengutamakan kondisi Connie-Rose. Jika memang sang buah hati tampak tak nyaman atau tak menikmati lagi pemotretan-pemotretan tersebut, maka Julie tak akan memaksa dan akan menghentikan kegiatan tersebut. Ia hanya ingin yang terbaik untuk sang putri, demikian dikutip dari Daily Mail.
Julie bisa menjadi inspirasi bagi anak sindroma down lainnya, “Ia bisa menginspirasi anak-anak sindroma down untuk mengembangkan bakat dan minatnya,” ungkap seorang ibu dalam sebuah komentar.
Bagaimana menurut Anda?
Baca : Pil KB ini Gak Bikin Gendut dan Jerawatan, justru Bikin Mama Cantik
L'Oreal Bersama Perdoski dan Universitas Indonesia Berikan Pendanaan Penelitian dan Inovasi 'Hair & Skin Research Grant 2024'
KOMENTAR