Beberapa penelitian menunjukkan bahwa preferensi rasa tertentu, seperti kecenderungan terhadap makanan pedas atau manis, bisa diwariskan secara genetik.
Jika Moms memiliki preferensi tertentu terhadap rasa makanan, anak mungkin juga akan memiliki kecenderungan yang serupa.
Selain sifat fisik dan preferensi rasa, ibu juga dapat mewariskan kecenderungan terhadap penyakit tertentu kepada anaknya.
Misalnya, jika ibu memiliki riwayat keluarga dengan penyakit jantung atau diabetes, anak juga berisiko lebih tinggi untuk mengembangkan kondisi serupa.
Ini disebabkan oleh kombinasi faktor genetik dan lingkungan yang mempengaruhi risiko penyakit tersebut.
Pewarisan sifat kepribadian juga dapat terjadi antara ibu dan anak.
Misalnya, kecerdasan, keberanian, ketegasan, atau empati merupakan sifat-sifat yang mungkin diwariskan melalui genetik.
Namun, penting untuk diingat bahwa lingkungan juga berperan penting dalam pembentukan kepribadian seseorang.
Anak juga dapat dipengaruhi oleh pengalaman hidup dan pengaruh sosial di sekitarnya, yang juga dapat membentuk sifatnya.
Imunitas adalah faktor penting dalam melawan penyakit dan menjaga kesehatan tubuh.
Ternyata, ibu juga dapat mewariskan sifat imunologis tertentu kepada anaknya, lo.
Baca Juga: Faktor Risiko Kelainan Genetik Down Syndrome yang Kerap Tak Disadari
Serunya Van Houten Baking Competition 2024, dari Online Challenge Jadi Final Offline
Penulis | : | Shannon Leonette |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR