Nakita.id - Mengeluarkan dahak bayi bisa menjadi persoalan pelik untuk para Moms.
Anak tiga cara yang bisa dilakukan orang tua untuk mengeluarkan dahak anak.
Metode ini direkomendasikan oleh FDA atau Food and Drug Administration.
Cara ini digunakan untuk mengatasi flu dan dahak bayi di bawah 2 tahun.
Melansir dari laman Verywell Health, berikut adalah pembahasan lengkapnya.
Kebanyakan anak membutuhkan waktu untuk istirahat ketika mereka mengalami batuk atau pilek.
Jika gejala yang dirasakan anak termasuk ringan, ada baiknya Moms mengobatinya dengan cara alami.
Yang bisa dilakukan antara lain:
1. Meningkatkan Kelembapan
Jika bayi mengalami batuk dengan dahak, menghirup udara yang lembab bisa membantu.
Ini karena udara lembab bisa melebapkan sinus dan mencegahnya kering.
Baca Juga: Kenali Perbedaan Batuk Biasa dengan Batuk TBC, Terlihat Sama Tapi Ternyata Berbeda dan Berbahaya
Selain itu, itu membantu melegakan saluran napas dan memudahkan untuk batuk.
Moms bisa menggunakan pelembab udara atau humidifier untuk membuat ruangan menjadi lebih lembab.
Dengan udara yang lebih hangat, lendir dahak anak akan lebih mudah untuk keluar.
2. Memberikan Cairan
Dehidrasi bisa membuat batuk anak semakin parah.
Ini karena dehidrasi meningkatkan ketebalan dahak akibat kekurangan air.
Selain itu, kurangnya cairan bisa membuat saluran pernapasan semakin sempit.
Jika seperti ini maka anak akan sulit untuk bernapas dan memicu peradangan.
Kebutuhan cairan anak berbeda-beda.
Cara untuk melihat apakah kebutuhan cairan anak sudah cukup adalah melalui air pipisnya.
Jika warna pipis anak masih terlalu gelap, artinya si Kecl masih kekurangan cairan.
Baca Juga: Cara Mengeluarkan Dahak Bayi Usia 0-6 Bulan yang Aman Dilakukan di Rumah
Air putih adalah pilihan terbaik, tapi jika anak susah minum air putih, jus buah bisa menjadi pilihan.
3. Menyedot Dahak
Moms juga bisa menjadi penolong ketika anak batuk berdahak.
Penyedot dahak ini bisa mengurangi dahak yang menumpuk di hidung dan tenggorokan.
Untuk menggunakan alat penyedot dahak ini, berikut langkahnya:
- Peluk anak dengan posisi nyaman
- Aplikasikan saline nasal drop untuk memecah dahak
- Ambil penyedot dahak dan keluarkan semua udaranya
- Posisikan ujung penyedot dahak ke lubang hidung anak
- Perlahan tarik penyedot dahak agar udaraya bisa menekan dahak keluar
- Lanjutkan sampai dahak anak bersih
Baca Juga: Pilihan Obat Batuk Bayi Ala Rumahan dari Bahan Alami Bebas Kimia
Penulis | : | Diah Puspita Ningrum |
Editor | : | Diah Puspita Ningrum |
KOMENTAR