Nakita.id - Sampai hari ini, stunting menjadi permasalahan besar di Indonesia.
Pasalnya, stunting sendiri dapat mengakibatkan anak tidak dapat bersaing di masa yang akan datang.
Maka dari itu, sebagai orangtua, Moms dan Dads perlu melakukan pencegahan stunting pada anak sedini mungkin.
Lantas, bagaimana cara mencegah stunting pada anak?
Melansir dari berbagai sumber, berikut beberapa tips yang bisa dilakukan.
Moms harus tahu, pemberian ASI eksklusif selama 6 bulan pertama justru penting dilakukan.
Hal ini dikarenakan ASI mengandung nutrisi makro dan mikro yang penting untuk tumbuh kembangnya.
Selain itu, ASI juga mengandung whey dan kolostrum yang dapat meningkatkan imunitas.
Sehingga, bayi dapat terhindar dari risiko penyakit infeksi sejak dini.
Untuk mencegah stunting pada anak sejak dini, ibu hamil sangat disarankan untuk memenuhi asupan nutrisinya setiap hari.
Pastikan asupan nutrisinya benar-benar sehat dan seimbang ya, Moms.
Baca Juga: Resep MPASI Anti-Stunting yang Enak dan Kaya Nutrisi, Dijamin Si Kecil Suka!
Melebarkan Sayap Hingga Mancanegara, Natasha Rizky Gelar Exhibition Perdana di Jepang
Penulis | : | Shannon Leonette |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR