"Semua fitur ini dirancang dengan bertumpu pada solusi customer-centric, terutama di era pasca-pandemi yang telah merubah perilaku dan pandangan masyarakat mengenai pentingnya memanfaatkan momen liburan untuk berwisata," ungkap Gaery.
"Setelah pandemi berakhir, travelling kembali menjadi agenda wajib untuk healing dan refreshing dari rutinitas," sebutnya dengan tegas.
Sementara itu, SVP of Brand Marketing tiket.com Maria Risa Puspitasari menambahkan bahwa BEBAS memiliki semangat dan makna yang mendalam. Yakni, sebuah selebrasi akan berakhirnya pandemi dan bangkitnya kejayaan sektor pariwisata nasional.
"Perayaan ini terlebih spesial karena jadi momentum tiket.com dalam memantapkan eksistensi selama 12 tahun memberikan kebebasan kepada para Sobat tiket untuk bisa berlibur dan berpergian kemana saja, kapan saja, dengan jaminan harga termurah dan pilihan yang lengkap," terang Maria.
Agenda wajib selebrasi tiket.com adalah program diskon menggiurkan yang selalu ditunggu oleh masyarakat.
Pesta diskon ANNIVE12SARY tiket.com akan hadir pada periode 3-12 Agustus 2023, dengan diskon hingga 45% + ekstra diskon hingga Rp 600.000 untuk semua produk di Best Deals Hour pukul 17.00-21.00 WIB. Tak hanya itu, promo dari ekosistem Blibli Tiket Annive12sary juga tidak boleh dilewatkan.
Promo ini meliputi Poin Blibli Tiket Rewards Program up to 180 ribu mulai dari 12 Juli hingga 12 Agustus 2023, dan bisa digunakan di platform Blibli, tiket.com, maupun jaringan premium groceries Ranch Market.
Tak lupa juga promo cicilan hingga dari 0% dan promo hemat 50% untuk pengguna baru Blibli Tiket PayLater by Indodana. Berikut detail lengkap mengenai promo untuk tiap lini produk.
● Jelajahi kuliner lezat dan eksplor budaya penuh warna dengan budget terjangkau ke destinasi favorit diantaranya Bali, Surabaya, Pontianak, Padang, Jakarta, dan Balikpapan, mendapatkan diskon hingga Rp 250.000.
● Visa sudah di paspor? Segera eksplor destinasi populer seperti Kuala Lumpur, Singapore, Bangkok, Hongkong, Seoul, Tokyo, dan dapatkan diskon hingga Rp 600.000.
Baca Juga: Pandemi Melandai, Minat Masyarakat untuk Staycation dan Berwisata Semakin Bertambah
Serunya Van Houten Baking Competition 2024, dari Online Challenge Jadi Final Offline
Penulis | : | Shannon Leonette |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR