Tabloid-Nakita.com – Mama mungkin ingin memersiapkan anak untuk ke sekolah. Tapi, bagaimana mengajak anak untuk belajar banyak hal? , Mama bisa melakukan berbagai kegiatan untuk mengasah perkembangan otak anak. Kegiatan ini tentu saja menyenangkan dan memberikan pengetahuan dasar. Dengan begitu, si kecil akan belajar lebih mudah di sekolah.
1.Belajar memegang banyak hal
Anak yang akan masuk sekolah punya kemampuan motorik yang baik seperti mengenal bentuk, bau dan rasa. Salah satu yang perlu dikenalkan ialah tekstur. Biarkan anak memegang banyak benda dengan aneka benda dengan tekstur berbeda seperti membedakan lembut dan kasar. Tak hanya itu, anak juga perlu diperkenalkan dengan bentuk. Hal ini akan membantunya dapat cepat menulis. Berikan mainan yang berbentuk huruf dan angka agar memahami bentuknya. Sering memegang alat tulis seperti pensil juga bisa membantu lo, Mam.
Baca juga: Perkembangan Otak Bayi Perempuan Lebih Cepat
2.Belajar menghitung
Mama bisa menggunakan alat-alat di sekitar untuk belajar. Cobalah mengajaknya berhitung jumlah apel yang ada di kulkas ataupun tinggi perabot yang ada di rumah. Tak perlu langsung menggunakan penggaris atau alat ukur lainnya. Gunakan balok atau sesuatu yang panjang seperti kayu sebagai alat ukur. Mama bisa memintanya menghitung lebar meja bahkan tinggi badannya sendiri.
3.Mengenalkan kata baru
Untuk mengenalkan kata-kata baru, Mama bisa menggunakan barang-barang yang ada di rumah. Pilihlah dua hingga tiga barang kemudian tempelkan label beserta namanya. Pilihlah barang yang jarang ia hapalkan namanya seperti bumbu dapur. Setiap dua minggu atau satu bulan, gantilah barang yang diberi label. Hal ini akan membuatnya mengetahui lebih banyak kata.
Baca juga: Kenalkan Huruf dan Angka Pada Balita
4.Mengenalkan hak dan kewajiban
Hak dan kewajiban sangatlah penting dalam kehidupan organisasi kita di rumah ataupun di lingkungan sosial. Hal ini penting untuk mengenalkan kedispilinan pada anak. Anak juga menjadi belajar tanggung jawab. Mama hanya perlu menjelaskan padanya mengenai tugas-tugas yang perlu ia lakukan seperti dimana mainan harus disimpan, apa yang harus dilakukan ketika selesai makan. Tak hanya tugas, anak juga perlu diberikan pengetahuan mengenai apa yang seharusnya ia dapatkan seperti mendapatkan hadiah ketika disiplin.
5.Mengajaknya bereksplorasi
Anak senang menjelajahi tempat-tempat di luar rumah. Namun, Mama pasti sering melarang anak berlari-lari. Selain khawatir akan hilang, Mama juga akan kesulitan memantau apa yang ia lakukan ketika beraktivitas di luar rumah. Untuk itu, Mama hanya perlu memberikan tugas padanya. Misalnya ketika pergi ke taman, mintalah ia untuk mengamati benda-benda berbentuk lingkaran. Ketika menemani Mama belanja, cobalah mengajaknya menunjukkan benda-benda berwarna tertentu. Dengan begitu, ia takkan bosan dan membantunya bereksplorasi sambil belajar.
Baca juga: Amankan Eksplorasi Anak dari Sudut-sudut Tajam Rumah
Daftar kegiatan untuk mengasah perkembangan otak anak ini harus dilakukan dengan menyenangkan. Jangan memaksa anak untuk bisa cepat membaca, menulis ataupun mengenal banyak hal. Setiap anak punya perkembangannya masing-masing. Justru, kegatan ini dapat membantu anak punya perkembangan otak yang lebih baik.
(Niken/Parents)
Wapres Gibran Minta Sistem PPDB Zonasi Dihapuskan, Mendikdasmen Beri Jawaban 'Bulan Februari'
Penulis | : | Gisela Niken |
Editor | : | Gisela Niken |
KOMENTAR