"Namun ketika pandemi terjadi, permintaan jadi semakin banyak termasuk yang jenis shot," ungkap Elita saat diajak berdiskusi bersama Nakita (8/12/2023).
"Banyak yang akhirnya mencoba produk Acaii Tea, dan banyak juga yang ternyata cocok," lanjutnya menceritakan.
Selama pandemi, Elita menyampaikan bahwa produk yang banyak dibeli adalah kategori Immunity, dengan varian-varian yang ditawarkan adalah sebagai berikut.
a. Anti-Flu Shot: menguatkan imun; mencegah replikasi virus; natural anti-bacterial
b. Pink Drink: reparasi sel; mempercepat recovery; kaya akan vitamin C
c. Bee & C Shot: mencegah alergi; meningkatkan antibodi; membantu recovery
d. Super Orange: memperkuat imun; kaya akan vitamin C; tinggi antioksidan
Selain kategori Immunity, Acaii Tea juga menjual varian lainnya yang terbagi dalam beberapa kategori seperti Weight Loss (menurunkan berat badan), Skin (kecantikan kulit), dan Digestion (melancarkan pencernaan).
Semua minuman ini dibuat dari bahan-bahan alami yang dairy free, gluten free, juga non GMO.
Setelah pandemi berakhir, Acaii Tea membuka gerai pertamanya di Mal Taman Anggrek.
Baca Juga: Buktikan Manfaat Air Rebusan Kunyit Bagi Kesehatan, Rutin Minum Setiap Hari
Penulis | : | Shannon Leonette |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR