Nakita.id - Apa hubungan anak stunting dengan penyakit kronis?
Stunting adalah masalah tumbuh kembang anak yang terhambat akibat kekurangan gizi kronis.
Masalah stunting ini menjadi perbincangan serius di seluruh dunia, tak terkecuali Indonesia, karena memerlukan perhatian serius.
Bahkan, dalam beberapa tahun terakhir ini, sudah banyak penelitian yang mengaitkan antara stunting dengan penyakit kronis.
Berikut penjelasan lebih lengkapnya.
Banyak penelitian yang sekarang menunjukkan, stunting dapat meningkatkan risiko anak mengalami penyakit kronis di masa dewasa.
Anak yang mengalami stunting cenderung memiliki sistem kekebalan tubuh yang lemah dan rentan terhadap berbagai penyakit kronis.
Keterkaitan ini menggarisbawahi pentingnya mengatasi stunting sebagai langkah preventif terhadap beban penyakit kronis di kemudian hari.
Tidak hanya itu, ada beberapa mekanisme kesehatan yang menjelaskan hubungan antara stunting dan penyakit kronis.
Pertama, stunting dapat mempengaruhi perkembangan organ dan sistem tubuh, termasuk otak dan sistem kardiovaskular, yang kemudian dapat meningkatkan risiko penyakit kronis.
Kedua, stunting dapat memicu perubahan hormonal dan metabolik yang dapat berkontribusi terhadap perkembangan penyakit kronis.
Baca Juga: Manfaat Sawi untuk Mencegah Stunting pada Anak, Ini Kandungan Kekayaan Gizinya
Penulis | : | Shannon Leonette |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR