Nakita.id – Moms dan Dads ingin memberi Si Kecil nama bayi perempuan yang cantik? Agar tak bingung, Nakita punya satu rekomendasi nama, yaitu Rania.
Selain cantik, nama Rania juga tidak pasaran, Moms. Kelebihannya lagi, nama ini juga memiliki makna yang bagus.
Yuk, ketahui apa arti nama Rania beserta rekomendasi rangkaian namanya.
Melansir dari Tanya Nama, nama Rania memiliki makna ratu dan pemenang dalam bahasa Arab.
Sering digunakan untuk nama bayi perempuan, nama Rania bisa dibuat menjadi 2, 3, bahkan 4 kata rangkaian nama.
Untuk mempermudah, Nakita juga punya beberapa rekomendasinya untuk Moms dan Dads yang dilansir dari berbagai sumber.
1. Rania Abiyah: anak perempuan yang memiliki makna berharga dan berpendirian.
2. Rania Adira Zahara: putri cantik yang kuat dan bersinar.
3. Rania Alesha Shazza: bayi perempuan yang berarti berharga, dilindungi allah serta harum semerbak.
4. Rania Alifah: seorang anak yang ramah dan bersahabat.
5. Rania Athirah Aqila artinya putri yang harum dan bijaksana.
Baca Juga: Rangkaian Nama Bayi Perempuan Modern 3 Kata Awalan Huruf K dan Artinya
Penulis | : | Ratnaningtyas Winahyu |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR