Nakita.id - Untuk menciptakan keluarga sehat anak berprestasi, Moms bisa dapatkan imunisasi pada anak dimulai setelah lahir.
Salah satu imunisasi yang bisa didapatkan adalah imunisasi BCG.
Imunisasi BCG dapat diberikan kepada anak yang baru saja lahir, atau paling lambat usia 1 bulan.
Hal ini penting karena efektivitas imunisasi bekerja di rentang usia tersebut.
Sehingga, dapat meningkatkan respon imunitasnya dan melindungi tubuh dari serangan penyakit tuberkulosis (TBC).
Penyakit TBC ini berbahaya bagi bayi karena dapat menyerang saluran pernapasan, Moms.
Juga, dapat menyerang tulang, otot, kulit, kelenjar getah bening, otak, saluran cerna, hingga ginjal.
Lantas, di manakah Moms bisa mendapatkan imunisasi BCG ini?
Lalu, berapa biaya imunisasi BCG ini?
Tanpa berlama-lama, Moms bisa simak penjelasan berikut ini.
Jadi, jangan sampai lewatkan.
Untuk mendapatkan imunisasi BCG, Moms bisa langsung mendatangi beberapa fasilitas kesehatan yang dekat dengan tempat tinggal.
Diantaranya seperti puskesmas, rumah sakit, klinik, hingga posyandu.
Lebih lanjut, untuk imunisasi BCG tidak dikenakan biaya sama sekali atau gratis.
Pasalnya, jenis imunisasi ini sudah masuk ke dalam jadwal imunisasi yang wajib didapatkan serta mendapatkan subsidi dari pemerintah.
Jadi, jangan sampai Moms lewatkan jadwal imunisasi rutin yang wajib didapatkan agar tercipta keluarga sehat anak berprestasi sejak dini.
Manfaat vaksin BCG yang paling utama adalah mencegah dan mengurangi risiko terjangkit TBC sejak usia bayi.
Selain itu, pemberian jenis imunisasi ini kepada pada anak dapat mencegah TBC parah hingga 70 persen.
Meski begitu, ada pertimbangan khusus untuk imunisasi BCG bagi anak-anak yang berisiko tinggi tertular tuberkulosis.
Sehingga, pemberiannya harus ditunda jika anak memiliki kondisi sebagai berikut:
- Berat badan bayi kurang dari 2,5 kg atau dalam kondisi yang tidak sehat
- Anak lahir dari ibu yang positif HIV, sementara hasil tes HIV bayi belum keluar
Baca Juga: Manfaat Imunisasi BCG untuk Anak dan Cara Mendapatkannya
- Sudah mendapat vaksin lain dalam empat pekan terakhir
- Sedang demam atau sakit parah lainnya
Imunisasi BCG diberikan sebagai suntikan ke lengan kiri atas, dan biasanya hanya meninggalkan bekas luka kecil.
Vaksin BCG sendiri dibuat dari strain Mycobacterium bovis yang dilemahkan, Moms.
Jenis bakteri ini sangat erat kaitannya dengan M. tuberculosis.
Karena bakteri dalam vaksin lemah, ini dapat memicu sistem kekebalan untuk melindungi terhadap infeksi tetapi tidak memberi tubuh TBC.
Ini memberikan perlindungan yang konsisten terhadap bentuk TB yang paling parah, seperti meningitis TB pada anak-anak.
Semoga informasi di atas bermanfaat ya, Moms.
Jadi, jangan sampai Moms lewatkan jadwal imunisasi rutin kepada bayi ya, termasuk imunisasi BCG.
Ini bertujuan agar dapat tercipta keluarga sehat anak berprestasi sedini mungkin.
Penulis | : | Shannon Leonette |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR