Nakita.id - Menyusui adalah salah satu tahapan yang penting dilakukan untuk mendukung tumbuh kembang bayi.
Oleh karenanya, sebagai ibu menyusui, Moms perlu memastikan agar asupan nutrisi bayi tetap terpenuhi dengan ASI.
Meski menyenangkan, masa menyusui tentu merupakan tantangan tersendiri. Sebab, ada satu waktu dimana bayi bisa mengalami kekurangan ASI.
Sayangnya, tak banyak Moms yang sadar penuh apakah buah hatinya sudah benar-benar tercukupi ASI-nya atau belum.
Tanpa berlama-lama, Moms bisa cari tahu selengkapnya apa saja tanda-tanda bayi kurang ASI.
Melansir La Leche League International, berikut ini tanda-tanda yang perlu diwaspadai.
- Bayi tampak mengantuk atau lesu
- Bayi membutuhkan waktu terlalu sedikit atau lama saat meraih payudara
- Proses pelekatan terasa sakit
- Puting tidak dapat diraih bayi karena tampak tenggelam
- Pertumbuhan berat badan bayi lambat selama lebih dari 10-14 hari
Baca Juga: Kenali Tanda Bayi Kuning Kurang ASI, Begini Cara Perawatannya yang Tepat
Penulis | : | Shannon Leonette |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR