Nakita.id - Selamat! Syahrini melahirkan anak pertama pada Senin 1 Agustus 2024.
Jenis kelamin anak Syahrini perempuan dan lahir di Singapura.
Selain jenis kelamin anak Syahrini, Moms pasti penasaran nama anak perempuan Syahrini kan?
Yuk simak selengkapnya di sini.
Kemarin menjadi hari yang sangat spesial bagi penyanyi terkenal Syahrini.
Tidak hanya merayakan ulang tahunnya yang ke-44, tetapi juga mengumumkan kelahiran anak pertamanya bersama Reino Barack.
Kabar bahagia ini disampaikan langsung oleh Syahrini melalui akun Instagram pribadinya.
Dalam unggahannya, Syahrini mengungkapkan rasa syukur dan kebahagiaan yang mendalam atas kelahiran buah hati mereka.
"Terimakasih Ya Rabb, Bertambahnya Usia Tahun Ini Bertepatan Dengan Kelahiran Buah Hati Kami. Penantian Yg Berujung Indah, Pencapaian Dari Kesabaran Dan Bakal Tanggung Jawab Sebagai Seorang Istri Dan Ibu Semata2 Atas Ridho Dan Izinmu. Terima Kasih Untuk Suamiku Yg Luar Biasa Memanjakan Dan Senantiasa Siaga Mendampingi, Welcome To Fatherhood, Imam Terbaik," tulis Syahrini pada Kamis (1/8/2024).
Syahrini menyambut kelahiran putrinya dengan dekorasi serba pink yang cantik.
Pada latar belakang foto yang diunggahnya, terdapat tulisan "Princess R".
Baca Juga: Ibu Hamil Boleh Makan Durian? Belajar dari Kehamilan Syahrini
Berikan Pengetahuan Mengenai Produksi Pakaian Dalam dengan Cara Edukatif, Rider Resmikan Establishment Underwear Factory di KidZania Jakarta
Penulis | : | Aullia Rachma Puteri |
Editor | : | Aullia Rachma Puteri |
KOMENTAR