Nakita.id - Setelah sukses menggelar program edukatif Hers Protex Goes to School yang berlangsung dari 19 hingga 30 Agustus 2024 dan menjangkau ribuan siswi di Bandung, Hers Protex kini menghadirkan puncak rangkaian acaranya melalui Hers Protex Volley Day.
Acara ini dirancang untuk menginspirasi para remaja perempuan di Bandung agar tetap aktif, kreatif, dan berani berekspresi meski sedang menstruasi.
Kegiatan ini menjadi ajang kompetisi voli putri tingkat SMP yang tidak hanya menggali potensi olahraga, tetapi juga memperkuat semangat dan kepercayaan diri para peserta.
Hers Protex Volley Day yang diadakan pada Sabtu, 7 September 2024, di Gor Saparua, Bandung, menjadi ajang kompetisi voli putri tingkat SMP yang melibatkan sepuluh sekolah terbaik di kota Bandung.
Acara ini tidak hanya bertujuan untuk menggali talenta remaja perempuan di bidang olahraga voli, tetapi juga untuk memberikan inspirasi kepada mereka bahwa menstruasi bukanlah penghalang untuk berprestasi dan berkarya.
Acara ini dibuka oleh Vania Harista, Brand Manager Hers Protex, yang memberikan sambutan hangat.
Dalam pidatonya, ia menyampaikan, “Harapannya, Hers Protex Volley Day bisa menambah semangat untuk tim voli putri dari setiap sekolah yang berpartisipasi serta bisa jadi inspirasi juga untuk para Bestie di luar sana untuk tetap berekspresi SenyamannyaKamu meski sedang menstruasi karena sudah ada Hers Protex yang menemani kamu.”
Melalui tema #SenyamannyaKamu, Hers Protex ingin mendorong para remaja perempuan untuk tetap aktif dan nyaman dalam menjalani berbagai aktivitas, termasuk olahraga, meskipun sedang menstruasi.
Dalam rangkaian acara ini, Hers Protex juga memperkenalkan produk terbaru mereka, Hers Protex Naturals Daun Sirih pembalut dengan ekstrak daun sirih yang memberikan proteksi alami terhadap pertumbuhan bakteri di area kewanitaan.
Produk ini sangat cocok bagi remaja perempuan dengan gaya hidup aktif, berkat kemampuan menyerap cepat dalam 0,5 detik dan breathable layer yang mencegah kelembaban dan bau.
Kesepuluh sekolah yang ikut berpartisipasi dalam kompetisi ini adalah SMP Santo Yusup, SMPN 23, SMPN 17, SMPN 20, SMPN 50, SMP Taruna Bakti, SMP Santa Maria, SMP Muhammadiyah 8, SMPN 7, dan SMP PGII 1.
Penulis | : | Aullia Rachma Puteri |
Editor | : | Aullia Rachma Puteri |
KOMENTAR