"Ya mungkin karena ibunya turun tangan memberikan keadilan buat dia," kata Fahmi, dikutip dari kanal YouTube Cumicumi.
Fahmi juga menambahkan bahwa Lolly, sebagai anak, pasti merindukan kasih sayang ibunya.
Sikap Nikita yang selalu melindungi Lolly, meskipun dalam situasi sulit, menjadi sumber kekuatan bagi Lolly.
"Jadi seorang anak bagaimana pun juga pasti rindu terhadap kasih sayang seorang ibu. Rindu bagaimana seorang ibu memberikan perlindungan kepada dirinya," jelas Fahmi.
Lolly mengakui bahwa selama ini ia berada dalam lingkungan yang kurang baik, dan pengaruh dari orang-orang di sekitarnya telah mempengaruhi keputusannya.
Nikita selalu berusaha menyadarkan Lolly tentang hal ini, dan kini Lolly mulai memahami bahwa ibunya melakukan semua ini demi melindunginya.
"Saya pikir karena dia tahu bahwa apa yang dilakukan oleh Nikita adalah bentuk perlindungan kepada dirinya itu mungkin yang membuat dia kuat," lanjut Fahmi.
Proses pengakuan kesalahan ini adalah langkah besar bagi Lolly dalam memperbaiki hubungan dengan ibunya.
Ini juga menunjukkan bahwa Lolly mulai melihat ibunya sebagai sosok yang ingin melindungi dan menjaga masa depannya, meskipun cara yang digunakan Nikita mungkin terasa keras di awal.
Hubungan antara Nikita Mirzani dan Lolly memang tidak selalu berjalan mulus. Beberapa waktu lalu, publik dikejutkan dengan perseteruan mereka yang menjadi konsumsi media.
Nikita bahkan sempat mengambil langkah tegas dengan menjemput paksa Lolly dari situasi yang dianggapnya berbahaya bagi anaknya.
Baca Juga: 'Hasilnya Nikita Sudah Tahu' Hasil Visum Lolly Bikin Nikmir Syok!
L'Oreal Bersama Perdoski dan Universitas Indonesia Berikan Pendanaan Penelitian dan Inovasi 'Hair & Skin Research Grant 2024'
Penulis | : | Aullia Rachma Puteri |
Editor | : | Aullia Rachma Puteri |
KOMENTAR