Penderita gondongan sering mengalami demam ringan hingga sedang.
Banyak pasien juga melaporkan gejala nyeri tenggorokan dan rasa lelah.
Karena nyeri dan ketidaknyamanan, penderita gondongan sering kehilangan selera makan.
Lonjakan kasus gondongan harus diwaspadai karena penyakit ini sangat mudah menular.
Gondongan dapat menyebar melalui percikan ludah, kontak langsung dengan penderita, atau bahkan berbagi alat makan.
Di samping itu, penyakit ini memiliki potensi untuk menimbulkan komplikasi serius, seperti peradangan pada testis (orchitis) pada pria atau ovarium pada wanita, yang dapat berisiko pada kesuburan jika tidak diobati dengan baik.
Meskipun tidak ada obat yang secara spesifik dapat membunuh virus penyebab gondongan, beberapa obat bisa meredakan gejala yang muncul.
Berikut adalah beberapa pilihan obat gondongan paling ampuh yang bisa Anda dapatkan di apotik:
Parasetamol merupakan obat pereda nyeri dan penurun demam yang sering digunakan untuk berbagai jenis penyakit, termasuk gondongan.
Parasetamol dapat membantu meredakan nyeri pada area leher dan wajah serta menurunkan demam akibat gondongan.
- Dosis Dewasa: Biasanya 500-1000 mg setiap 4-6 jam, dengan dosis maksimal 4000 mg per hari.
Baca Juga: Apa Itu Gondongan? Waspada Bisa Terjadi Pada Anak-anak Usia 5 Tahun
Penulis | : | Aullia Rachma Puteri |
Editor | : | Aullia Rachma Puteri |
KOMENTAR