Nakita.id - Industri parfum di Indonesia mengalami pertumbuhan yang cukup pesat dalam beberapa tahun terakhir.
Permintaan produk parfum meningkat, terutama di kalangan anak muda yang mencari produk lokal dengan kualitas yang baik namun tetap terjangkau.
Dalam beberapa tahun terakhir, industri parfum di Indonesia menunjukkan pertumbuhan yang signifikan, didorong oleh permintaan konsumen yang terus meningkat terhadap parfum unik dan berkualitas tinggi yang sesuai dengan selera lokal serta tren global.
Dengan semakin populernya parfum sebagai bagian dari gaya hidup, negara-negara seperti Prancis dan Italia telah menjadi pusat industri ini, dikenal dengan para ahli parfum berpengalaman yang menguasai seni menciptakan parfum eksklusif dan inovatif.
Di tengah tren tersebut, Indonesia melihat peluang besar untuk turut mengembangkan industri parfum yang memiliki identitas lokal dan kualitas internasional.
Mengikuti jejak negara-negara besar, Mulia Origin, wadah edukasi di industri parfum yang dikembangkan oleh PT Mulia Aroma Indonesia (Mulia Aroma), meluncurkan inisiatif strategis untuk memajukan edukasi parfum di Indonesia.
Sebagai bagian dari komitmen ini, Mulia Aroma berkolaborasi dengan TechnicoFlor Fragrances (fragrance house yang berspesialisasi dalam komposisi parfum dan distribusi bahan baku), menyelenggarakan Intense Seminar Parfum The Timeless Journey 2024 di Tribeca Hall, Central Park, Jakarta Barat.
Seminar ini menghadirkan para ahli parfum internasional, seperti Bérengère Bourgarel, Senior Paris Perfumer PT TechnicoFlor, dan Jeremy Akoum, Managing Director APAC PT TechnicoFlor Indonesia, yang akan berbagi pengalaman dan pengetahuan dengan calon perfumer, pecinta parfum, pengusaha, serta masyarakat luas.
Erick Chua, CEO Mulia Aroma Indonesia menyatakan bahwa acara ini adalah langkah penting dalam memperkuat daya saing perfumer lokal di kancah global.
“Indonesia memiliki kekayaan bahan baku alami dan talenta yang luar biasa. Melalui The Timeless Journey 2024, kami ingin mengembangkan kemampuan perfumer lokal agar dapat menghasilkan parfum yang berkualitas tinggi dan mencerminkan identitas khas Indonesia.
Terlebih lagi, bisnis parfum lokal melalui UMKM kian menjamur. Sehingga, penting adanya edukasi yang komprehensif dan berstandar global sebagai langkah awal dari upaya membawa industri parfum Indonesia ke level yang lebih tinggi dan dikenal di tingkat internasional.”
Baca Juga: Jangan Ditaruh Sembarangan! Begini Cara Menyimpan Parfum yang Benar Agar Wanginya Tetap Awet
BERITA POPULER: Ditemukan 2 Halaman Surat Saat Song Jae Rim Meninggal Dunia hingga Revand Narya Digugat Cerai karena Silent Treatment
Penulis | : | Poetri Hanzani |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR