Tabloid-Nakita.com Di awal tahapan umur tiga sampai enam bulan, si kecil akan menemukan pengalaman dan juga kesenangan baru lewat tangannya karena kini tangan bayi Mama sudah tidak lagi menggenggam. Ia sudah bisa mengisap jari-jemarinya dan menggunakannya untuk menggenggam mainan yang Mama taruh di telapaknya. Selain itu, bayi Mama juga sudah mulai bisa meraih mainan di dekatnya. Dengan cepat ia akan belajar untuk mengoper mainan itu dari satu tangan ke tangan lain, memutar pergelangan tangan untuk mengamati mainan dalam genggamannya dari semua sisi, sebelum memasukkannya ke dalam mulut. Nyam!
Bayi di umur ini senang memasukkan benda-benda ke dalam mulutnya karena itu pastikan semua mainan si kecil aman untuk dikunyah. Jangan lupa untuk memperhatikan labelnya, ya! Yang juga penting untuk diingat adalah jangan pernah mengikat mainan di boks bayi atau pun kasur bayi berkelambu yang bisa digotong-gotong. Jika Mama lengah, bisa saja saat ditarik-tarik si kecil mainan tersebut malah menjerat dan mencekik bayi Mama. Saat berumur enam bulan, bayi Mama biasanya sudah bisa duduk sendiri, dan posisi baru ini akan memberinya sudut pandang baru dan membuat dirinya sebagai pusat dunia yang riuh, penuh warna, dan selalu dinamis.
Mengingat si kecil sekarang sedang senang-senangnya mengeksplorasi tangan, lalu apa saja yang bisa menjadi mainan terbaik untuk bayi umur 3 sampai 6 bulan?
Playgym: Playgym pada dasarnya sudah dilengkapi sejumlah mainan yang digantung, meski begitu Mama bisa juga kok memasang mainan-mainan favorit Mama untuk si kecil di situ. Playgym sebaiknya hanya digunakan untuk bayi yang baru bisa telentang, dan akan membuat hidupnya menjadi lebih menarik. Dengan playgym, bayi Mama bisa memukul, menarik, memutar, dan membuat semua mainan yang tergantung di sana berbunyi. Jika bayi Mama sudah berumur lima bulan atau lebih dan sudah bisa mengangkat badannya dengan tangan dan lutut, simpan playgym dan semua mainan lain yang dipasang melintang di atas boks bayi untuk menghindari bayi Mama dari risiko terjerat.
Baru satu mainan terbaik untuk bayi umur 3 sampai 6 bulan nih yang diinfokan. Masih ada tujuh mainan lain yang akan membuat si kecil, dan juga Mama-Papa, merasa terhibur.
Rekap Perjalanan Bisnis 2024 TikTok, Tokopedia dan ShopTokopedia: Sukses Ciptakan Peluang dan Dorong Pertumbuhan Ekonomi Digital
Penulis | : | Santi Hartono |
Editor | : | Santi Hartono |
KOMENTAR