"Saat ini (area rutan) dikuasai teroris. Mereka bersenjata, ada yang bawa senjata tajam. Senjata sudah disiapkan," kata Kepala Divisi Humas Mabes Polri, Irjen Setyo Wasisto, dikutip dari Kompas.com.
BACA JUGA: Menyandang Status Negara Paling Bahagia, Begini Pola Asuh Unik Orangtua di Skandinavia
Narapidana terorisme telah mengusai seluruh blok yang ada di Rutan Mako Brimob, Kelapa Dua, Depok.
2. Awal mula kerusuhan
Dikutip dari Kompas.com, keributan di Mako Brimob bermula dari makanan.
Yakni saat pihak keluarga narapidana terorisme bermaksud menjenguk salah satu narapidana terorisme.
Saat itu polisi hendak memeriksa makanan yang dibawa.
"Bahwa pemicunya adalah hal sepele, pemicunya adalah masalah makanan," ujar Kepala Biro Penerangan Masyarakat Divisi Humas Polri, Brigjen M Iqbal.
BACA JUGA: Baru Sebulan Pindah Rumah, Mendiang Briptu Fandi Tinggalkan Istri dan Seorang Balita
Iqbal menegaskan, sesuai standar prosedur operasional, seluruh makanan yang berasal dari luar dan diberikan kepada tahanan harus melalui pemeriksaan.
"Sesuai SOP memang makanan diverifikasi oleh kami, apakah ada barang-barang lain, itu terjadi keributan, cekcok," kata Iqbal.
Source | : | Kompas.com,tribunnew.com,tribunstyle.com,Tribun Jatim |
Penulis | : | Nia Lara Sari |
Editor | : | Gazali Solahuddin |
KOMENTAR