Nakita.id.- Tidur malam adalah kebutuhan utama batita karena pada saat itu pertumbuhannya tengah optimal.
Lalu apa yang sebaiknya Moms lakukan jika si kecil mengalami gangguan tidur, seperti mimpi buruk?
Langkah pertama dan yang paling penting saat batita terkena mimpi buruk adalah segera menenangkannya.
Pada saat itu yang sangat ia butuhkan adalah sentuhan fisik Moms, jadi berikanlah ia pelukan atau usap-usap terus punggungnya sampai dia merasa tenang kembali.
BACA JUGA: Anak Ketakutan Akibat Mimpi Buruk? Ini Penyebab dan Cara Mencegahnya
Moms mungkin juga ingin memastikan apakah boneka atau mainan favoritnya berada di dekatnya dan lampu tidur tetap menyala.
Bila Moms tidak tidur sekamar dengan si kecil, biarkan pintu kamarnya terbuka sehingga dia tahu Moms berada di dekatnya.
Langkah selanjutnya adalah melakukan beberapa hal simpel dan efektif yang umumnya bisa mencegah batita bermimpi buruk.
Misalnyamemandikan anak dengan air hangat, membacakan dongeng yang indah, dan menyenandungkan lagu yang menenangkan. Ketiga hal simpel ini dapat membantu menangkal anak bermimpi buruk.
Shopee Bersama Tasya Kamila dan Bittersweet by Najla Ceritakan Dampak Positif Inovasi dalam Berdayakan Ekosistem
Penulis | : | Soesanti Harini Hartono |
Editor | : | Soesanti Harini Hartono |
KOMENTAR