TabloidNakita.com - Tak lengkap rasanya bila saat berbuka puasa, tak menyajikan menu sehat kaya gizi ini, kurma isi krim keju
Bahan menu berbuka puasa kurma isi krim keju:
* 10 bh kurma besar, potong memanjang jangan sampai terputus, lalu keluarkan bijinya
Isi menu berbuka puasa kurma isi krim keju:
* 3 sdm krim keju
* 2 sdm gula pasir halus
* 1 sdm krim (whipped cream)
* 1 sdm kacang mete sangrai, cincang kasar
Cara Membuat menu berbuka puasa kurma isi krim keju:
1. Isi: Kocok campuran krim, keju, dan gula hingga tercampur rata. Masukkan kacang mete, aduk rata. Simpan dalam freezer hingga membeku.
2. Sesaat mau buka puasa, masukkan krim keju ke dalam kurma dengan bantuan sendok kecil. Sajikan.
Menu berbuka puasa kurma isi krim keju Untuk 5 porsi
Nilai gizi per porsi menu berbuka puasa kurma isi krim keju:
Energi: 137 Kal
Protein: 4,9 g
Lemak: 2,0 g
Karbohidrat: 24,9 g
KOMENTAR