Biji Adas
Biji Adas sangat baik untuk pencernaan dan mengurangi keasaman.
Sebab biji Adas memiliki enzim anethole yang membantu dalam menekan kejang gastrointestinal (GI).
Dengan begitu biji Adas pun dapat menjadi obat efektif untuk refluks asam.
BACA JUGA: Terungkap! Ini Potret Rahasia Song Joong Ki Saat Menembak Song Hye Kyo
Akar Jahe
Akar jahe bisa menjadi obat yang bagus untuk refluks asam jika diminum saat perut kosong.
Caranya cukup bersihkan sepotong jahe, kupas, dan parut. Buat ekstrak jus dari jahe tersebut dan campurkan dengan segelas air hangat.
Moms dapat memberikannya pada anak untuk diminum saat perut kosong.
Moms juga dapat menggunakan jahe dalam makanan untuk mencegah gejala refluks asam.
Lidah Buaya
Agen anti-inflamasi alami dalam lidah buaya membantu menyembuhkan keasaman dengan cepat.
Moms cukup belah tabung lidah buaya sehingga gel di dalamnya keluar.
Tambahkan gel itu ke air dan didihkan. Biarkan ramuan mendingin dan berikan kepada anak sebelum makan untuk mencegah asam refluks
BACA JUGA: 6 Langkah Sederhana Turunkan Berat Badan Tanpa Mengurangi Porsi Makan
Source | : | mom junction |
Penulis | : | Fadhila Auliya Widiaputri |
Editor | : | Soesanti Harini Hartono |
KOMENTAR