Nakita.id - Salah satu pernikahan paling fenomenal di tahun 2018 adalah pernikahan Pangeran Harry dan Meghan Markle.
Pangeran Harry dan Meghan Markle resmi menikah pada Sabtu, 19 Mei 2018.
Pernikahan tersebut berlangsung lancar dan menjadi sorotan media seluruh dunia.
Segala bagian-bagian dalam pernikahan menjadi sorotan, seperti gaun, tempat pernikahan, tamu undangan, para bridesmaid dan masih banyak lagi.
Salah satu momen royal wedding yang paling mengharukan adalah ketika Pangeran Harry dan Meghan Markle saling bertukar cincin.
BACA JUGA: Sifat Putri Diana Menurun ke Pangeran Harry, Dekat dan Sayang Anak-anak!
Keduanya tampak begitu bahagia ketika menukarkan cincin, terlihat dari paras sumringah yang dipancarkan.
Ternyata, cincin pernikahan tersebut hanya melekat sebentar di jari manis Pangeran Harry.
Source | : | Cosmopolitan |
Penulis | : | Kirana Riyantika |
Editor | : | Gazali Solahuddin |
KOMENTAR