Nakita.id - Ratu Elizabeth II menggelar acara ulang tahunnya ke-92 pada Sabtu, 9 Juni 2018 lalu.
Ada begitu banyak hal yang menarik perhatian publik dalam perhelatan akbar ini.
Seperti kemunculan Meghan Markle untuk pertama kalinya di depan orang yang begitu banyak.
Selain itu, anggota kerajaan yang masih kecil pun sangat menyita perhatian publik.
BACA JUGA: Putri Charlotte Terpeleset Saat Perayaan Ulang Tahun Ratu Elizabeth II, Lihat Ekspresinya!
Saat di balkon, Pangeran George, Putri Charlotte, Isla Phillips, dan Savannah Phillips tampak pada barisan paling depan.
Dari keempat bocah ini, sosok Savannah Philip lah yang paling membuat publik heran.
Savannah mulai mencuri perhatian saat keluarga kerajaan baru muncul di balkon istana Buckingham untuk menonton atraksi pesawat terbang oleh Royal Air Force.
Pertunjukkan ini mengerahkan 32 unit pesawat dan berakhir ketika Red Arrows meninggalkan asap merah, putih dan biru di atas London.
Ketika orang banyak menyanyikan God Save The Queen, Savannah membuat gerakan seolah-olah dia adalah seorang konduktor orkestra yang penuh semangat.
Pangeran George pun turut menyanyikan lagu kebangsaan, namun Savannah sepertinya terganggu dengan nyanyian George.
Gadis kecil yang baru berusia 7 tahun ini lantas menutup mulut Pangeran George dengan tangannya.
Sebelumnya, Savannah juga terlihat mendekatkan jari telunjuk ke mulutnya pertanda menyuruh George untuk diam.
Para penggemar keluarga kerajaan pun memuji hubungan antara Savannah dan George yang terlihat dekat.
Namun gara-gara tingkahnya ini, Savannah juga sempat disebut sebagai sepupu nakal Pangeran George.
BACA JUGA: Hidupnya Bergelimang Harta, Inilah Sumber Kekayaan Ratu Elizabeth II
Bukan hanya menyumpal mulut George, ekspresi Savannah pun begitu disorot masyarakat.
Gadis ini begitu terpana dengan pertunjukkan pesawat terbang hingga dia terlihat bersorak bahkan sampai mengangkat kedua tangannya.
Dari ekspresinya pun terlihat bahwa sepupu Charlotte yang satu ini sangat jahil.
Savannah juga sempat menunjukkan jenis-jenis pesawat pada Charlotte yang ada di dalam bukunya.
Saat berpose mengepalkan tangan, tinju dan ekspresi Savannah juga membuat George terkikik.
Lantas siapakah Savannah Philips?
Savannah merupakan cicit Ratu Elizabeth II yang berada di urutan ke-15 tahta kerajaan.
Gadis berwajah ceria ini lahir pada 29 Desember 2010 di Gloucestershire Royal Hospital.
Savannah merupakan anak dari Peter Phillips sekaligus merupakan anak tertua Putri Anne (satu-satunya anak perempuan Ratu Elizabeth II).
Ibunya adalah Autumn Kelly, seorang berkewarganegaaran Kanada. Saat lahir, Savannah berada di urutan 12 tahta kerajaan.
Namun begitu anak-anak William lahir, posisinya harus turun ke peringkat 15.
BACA JUGA: 7 Mitos yang Beredar di Kerajaan Inggris, Salah Satunya Ratu Elizabeth II Minum Alkohol Setiap Hari
Meskipun keturunan seorang bangsawan, Savannah ternyata tidak memiliki gelar kerajaan lo.
Hal ini disebabkan karena ketika ayahnya lahir, sang nenek dan kakeknya menolak tawaran ratu untuk memberinya gelar.
Menurut Anne dan Kapten Mark, gelar bangsawan justru akan menjadi penghalang bagi karir anaknya kelak.
Savannah memiliki seorang adik perempuan bernama Isla yang baru berusia 6 tahun.
Ternyata Savannah juga penyayang binatang lo.
Meski masih kecil, terlihat bahwa Savannah sudah bisa merawat anjing.
Bahkan saat usianya belum ada 2 tahun, Savannah sudah terbiasa bermain di kandang kelinci Putri Anne. (*)
L'Oreal Bersama Perdoski dan Universitas Indonesia Berikan Pendanaan Penelitian dan Inovasi 'Hair & Skin Research Grant 2024'
Source | : | Mirror,harpersbazaar.com |
Penulis | : | Kunthi Kristyani |
Editor | : | Soesanti Harini Hartono |
KOMENTAR