Nakita.id - Moms, pasti kerap mengalami kaki lecet karena mengenakan sepatu yang masih baru.
Hal tersebut wajar terjadi, sebab merupakan proses adaptasi sepatu terhadap ukuran kaki, Moms.
Dan biasanya akan terjadi di awal saja yang lama-kelamaan akan terasa nyaman.
BACA JUGA: Karena Hal Ini, Publik Sebut Meghan Markle Tiru Kim Kadarshian?
Meskipun begitu, tetap saja, kondisi kaki yang lecet sangat menggangu kenyamanan saat Moms sedang mengenakannya pada suatu momen atau acara.
Tak pelak, kaki lecet pun mengurangi keindahan saat sedang jalan.
Untuk terhindar dari kaki lecet, ada baiknya jika Moms mengikuti 5 tips berikut ini, sehingga kaki akan etrasa tetap nyaman meski mengenakan sepatu baru.
Heels Grips
Heels grips merupakan tambahan khusus yang diletakan di bagian tumit kaki.
Selain untuk melindungi tumit yang lecet, heels grips ini juga bisa digunakan untuk mengatasi sepatu yang kebesaran.
Heels grips ada yang berbentuk gel, kain, atau sponge.
Ketika bahan ini sangat nyaman digunakan, dan tidak akan membuat kaki menjadi lecet atau sakit.
BACA JUGA: Masih Berusia 3 Tahun, Putri Charlotte Favoritkan Sederet Olahraga Ini
Gunakan kaos kaki
Untuk menghindari gesekan dari tumit dan sepatu, Moms dapat menggunakan kaos kaki.
Sebaiknya Moms memilih kaos kaki yang cukup tebal, jangan terlalu tipis.
Karena tekstur dari sepatu yang umumnya cukup keras, sehingga kaos kaki tipis hanya akan membuat kaki Moms semakin sakit dan lecet.
Gunakan Deodoran
Tekstur yang dimiliki oleh deodoran akan membuat permukaan sepatu lebih licin dan tidak kaku.
Selain itu juga akan mengurangi gesekan yang dapat menyebabkan lecet pada tumit Moms.
Oleskan deodoran tepat pada bagian-bagian yang sempit pada sepatu, seperti bagian belakang dekat tumit, bagian ujung kaki, dan permukaan pinggir sepatu.
Setelah dioleskan diamkan selama beberapa jam.
BACA JUGA: Pangkas 19 Kilogram dalam 2 Bulan, Penampilan Donnie Sibarani Bikin Pangling!
Masukan Es Batu
Suhu dingin dapat merenggangkan sepatu Moms.
Caranya bungkus beberapa bongkah es batu di dalam platik dan masukan ke dalam sepatu.
Supaya es tidak mencair dan sepatu tidak basah, segera masukan sepatu dan bongkahan es tersebut ke dalam freezer.
Diamkan semalaman di dalam freezer.
Hal tersebut bertujuan agar suhu dingin dapat masuk dari bagian luar dan bagian dalam sepatu.
Serunya Kegiatan Peluncuran SoKlin Liquid Nature French Lilac di Rumah Atsiri Indonesia
Penulis | : | Radita Milati |
Editor | : | Gisela Niken |
KOMENTAR