Nakita.id – Semakin berkembangnya teknologi banyak orang memanfaatkan mencari uang melalui media sosial.
Salah satunya melalui instagram yang saat ini sedang gencar di tengah kaum milinelial dan anak muda.
Dengan kemunculan instagram lahirlah sejumlah selebriti instagram atau biasa disebut selebgram.
BACA JUGA: Cerita Rachel Vennya Menerapkan Jam Tidur Sehat pada Si Kecil Xabiru
Contohnya saja Rachel Vennya, Selebgram Moms yang sudah eksis di instagram sejak ia belum menikah.
Selain narsis, ia aktif menggunakan instagram sebelumnya untuk mempromosikan bisnis yang sedang dirintisnya.
Mulai dari situ namanya di instagram mulai dikenal orang dan kini sedang mencapai popularitasnya sebagai selebgram.
Jumlah total pengikutnya di instagram sekarang sudah lebih dari 2 juta orang, mulai dari anak muda hingga para Moms.
Bahkan sekarang ia sudah bisa meraup keuntungan banyak dari aktifnya bermain instagram.
Seperti artis tanah air lainnya, Rachel Vennya sebagai selebgram eksis pun sering menerima endorse berbagai produk online shop.
BACA JUGA: Lihat Penampakan Rumah Baru Raffi Ahmad, Total Ada 6 Kavling!
Ia pernah mengaku dalam talkshow Hotman Paris sekali menerima endorse sudah bisa mengantongi Rp 5-10 jutaan.
Sementara sehari ia bisa menerima endorse setidaknya 2 barang yang jika ditotal dalam sebulan ia bisa mengantongi 3 digit atau ratusan juta.
Tentu bisnis yang sangat menjanjikan sekaligus menguntungkan bagi para Moms di rumah yang mungkin juuga senang bermain instagram.
Bukan tak mungkin Moms menjadi selebgram, karena semua orang memiliki peluang dan potensi untuk menjadi selebgram.
Jika ingin menjadi selebgram ada beberapa hal yang harus diperhatikan sebelum mengunggah foto atau video di instagram.
BACA JUGA: Terdiri Dari 49 Pilar, Begini Penampakan Istana Kediaman Anang dan Ashanty
Hashtag
Mungkin beberapa Moms sudah paham tentang hashtag di instagram, hashtag ini berfungsi agar para pengguna instagram bisa melihat unggahan Moms.
Ketika akan mengunggah foto atau video, pasti Moms akan menuliskan sebuah caption kemudian coba ketik “#”.
Ketika mengetik “#” akan muncul berbagai hashtag yang sudah terkelompokkan di instagram, Moms bisa pilih hashtag yang menggambarkan unggahan.
Makin banyak jumlah hashtag makin banyak kemungkinan orang akan menemukan dan like unggahan Moms.
BACA JUGA: Rumah Puluhan Miliar, Atta Halilintar Heran Temukan Barang Ini di Kamar Mandi Raffi Ahmad!
Konten
Melansir dari kompas.com, konten yang akan diunggah ke instagram juga salah satu yang harus diperhatikan.
Jika ingin menjadi selebgram, maka tak bisa Moms hanya mengunggah foto atau video ala kadarnya.
Moms harus memikirkan kualitas gambar, keunikan konten atau unggahan dan unsur estetika.
Karena ketika orang tertarik melihat unggahan Moms, mereka bisa saja langsung mengikuti Moms dan like setiap unggahan.
Dengan dia like unggahan Moms makin banyak kemungkinan pula orang yang akan melihat dan mengikuti.
Jadwal Upload
Biasanya pengguna instagram mengunggah foto atau video ketika sedang longgar atau tepat saat foto tersebut diambil.
Tapi, jika ingin menjadi selebgram ternyata perlu memperhatikan jam-jam tertentu untuk mengunggah foto dan video di instagram.
Bukan tanpa alasan, pada jam-jam tertentu lebih banyak orang yang aktif di instagram dan kemungkinan pula followers Moms untuk merespon.
Moms bisa mulai unggah foto di pagi hari pukul 06.00-08.00 WIB, siang 12.00-13.00 WIB dan sore pukul 17.00-19.00 WIB.
BACA JUGA: Agar Si Kecil Mandiri, Moms Bisa Ikuti Cara Dari Selebgram Vendryana
Interaksi dengan Followers
Melansir dari tribunnews.com, salah satu kunci agar berhasil dan sukses menjadi selebgram, Moms juga harus menjadi pribadi yang ramah terhadap pengguna instagram.
Seperti hukum timbal balik, jika ingin mendapat banyak like dan perhatian, Moms juga harus memberikan like pada unggahan pengguna instagram.
Kemudian jika ada followers yang memberikan komentar di instagram, sebisa mungkin untuk membalasnya.
Dengan interaksi yang hangat antara Moms dan pengikut sangat memungkinkan banyak pengguna tertarik melihat profil instagram Moms.
Penulis | : | Shevinna Putti Anggraeni |
Editor | : | David Togatorop |
KOMENTAR