Nakita.id - Padatnya aktivitas harian membuat kita menjadi stres.
Stres sebenarnya diakibatkan oleh peningkatan hormon stres dalam tubuh.
Hormon tersebut adalah hormon kortisol.
BACA JUGA: Mengaku OCD, Zaskia Adya Mecca Stres Lihat Anaknya Bermain Pasir
Parahnya, tingginya kadar hormon kortisol saat stres tak hanya bisa mengganggu kesehatan mental, tetapi juga fisik.
Jangan biarkan stres terus menguasai pikiran kita, Moms.
Untuk mengatasi stres, sebenarnya tidak perlu minum obat khusus.
BACA JUGA: Wajib Tahu, Ini Cara Menjemur Bayi yang Benar Menurut dokter Reisa
Banyak cara alami yang bisa dicoba untuk meredakan stres, seperti beberapa cara dibawah ini.
1. Tidur yang cukup
Sejumlah penelitian menemukan, orang-orang yang tidurnya kurang memiliki tingkat kortisol yang lebih tinggi dibanding mereka yang bisa tidur 8 jam per hari.
Untuk menghidari stres berlanjut, mulailah dengan tidur yang cukup dan teratur.
2. Meditasi
Meditasi telah terbukti ampuh menenangkan jiwa sehingga menurunkan kadar kortisol.
Banyak orang yang membiasakan diri dengan meditasi untuk mencegah maupun mengatasi stres.
BACA JUGA: Anang Diminta Pilih Antara Krisdayanti Atau Syahrini, Jawabannya Tak Terduga!
3. Minum air putih
Tanpa disadari tingginya kadar kortisol juga bisa disebabkan oleh kurangnya cairan tubuh atau dehidrasi.
Tubuh juga menjadi lebih lelah dan berkurangnya aliran darah ke sejumlah organ tubuh.
Jangan lupakan kebiasaan minum air putih yang cukup agar tidak mudah stres.
4. Konsumsi makanan sehat
Sejumlah makanan tertentu yang sehat dipercaya dapat menurunkan kadar stres.
Contohnya, cokelat hitam, salmon, dan buah-buahan.
Biasakan makanan sehat bergizi seimbang dan tinggalkan junk food.
BACA JUGA: Wajib Tiru, Ini 5 Rahasia Tampil Cantik Saat Bepergian ala Pramugari
Kandungan nutrisi di dalam makanan tersebut berperan dalam mengurangi kadar kortisol.
5. Makan permen karet
Mungkin banyak orang sudah jarang makan permen karet.
Beberapa studi mengungkapkan, makan permen karet membantu mengurangi stres.
Penelitian menemukan, rasa permen karet dapat meningkatkan aktivitas saraf dan efektif mengurangi tingkat stres.
6. Olahraga
Tak dapat dipungkiri, olahraga dapat menurunkan stres karena memicu pelepasan hormon bahagia.
Olahraga teratur membantu seseorang melupakan sesuatu hal yang membuat stres.
Serunya Kegiatan Peluncuran SoKlin Liquid Nature French Lilac di Rumah Atsiri Indonesia
Source | : | boldsky.com |
Penulis | : | Nia Lara Sari |
Editor | : | Gisela Niken |
KOMENTAR