Nakita.id- Selain melakukan kegiatan amal, sebagai seorang anggota keluarga kerajaan Pangeran William juga akan melakukan kunjungan kenegaraan.
Dirinya dikabarkan akan mengunjungi Yordania, Israel dan wilayah penduduk Palestina.
Kunjungan tersebut dilaksanakan pada Minggu (24/06/2018) hingga Kamis(28/06/2018).
Kunjungan tersebut dilakukan atas permintaan Pemerintahan Kerajaan.
BACA JUGA: Begini Hidup Putri Diana Setelah Bercerai, Lihat Tempat Tinggalnya!
Ini merupakan kunjungan pertama bagi Pangeran William ke wilayah tersebut.
Kunjungan Pangeran William ke daerah konflik ini akan benar-benar menjadi sorotan publik.
Tujuan dari kunjungan ini adalah Pangeran William ingin bertemu sebanyak mungkin orang dari banyak kalangan dan berbagi pendapat tentang harapan mereka di masa depan.
Selama kunjungan William akan bertemu dengan wirausahawan muda, melihat sektor teknologi dan media, menyaksikan berbagai budaya dan yang paling menarik adalah bertemu dengan para pengungsi.
BACA JUGA: Iko Uwais Tertidur Saat Beri ASIP, Potret Haru Dukungan Suami Pada Ibu
Melansir dari royal.uk pangeran William akan disambut oleh Yang Mulia putra Mahkota Al-Hussein Bin Abdullah II.
Akan tetapi dalam kunjungan resmi kenegaraan ini tidak akan ada kehadiran Kate Middleton sebagai pendamping Pangeran William.
BACA JUGA: Terlihat Akur, Begini Hubungan Sebenarnya Kate Middleton dan Camilla!
Dirinya diketahui sedang menikmati waktu cuti melahirkan yang akan berakhir pada bulan Oktober mendatang.
Kunjungan bersejarah ini membuat Pangeran William merasa senang, pasalnya dia akan bertemu dengan sejumlah pemuda Yordania, Israel dan Palestina untuk menuangkan pandangan dan harapan mereka.
Sumber: royal.uk
L'Oreal Bersama Perdoski dan Universitas Indonesia Berikan Pendanaan Penelitian dan Inovasi 'Hair & Skin Research Grant 2024'
Penulis | : | Dian Noviana Ertanti |
Editor | : | Gisela Niken |
KOMENTAR