Seperti sebuah kasus unik yang terjadi di India ini, Moms.
Dalam peristiwa ini, seorang laki-laki asal Ahmedabad mengajukan gugatan perceraian pada istrinya.
Ia mengklaim istrinya tidak hanya menumbuhkan jenggot, tetapi juga suara yang terdengar seperti laki-laki.
Hal ini dikarenakan laki-laki itu tak bisa melihat wajah asli istrinya sebelum menikah.
Sebut saja pria tersebut bernama Rupesh mengatakan kepada pengadilan bahwa dia tidak melihat wajah sang istri, Rupa (nama samaran) sebelum menikah.
Ketika dia pergi untuk melihatnya pertama kalinya, wajahnya ditutupi dengan dupatta atau penutup kepala berupa selendang khas India.
Karena alasan tradisi sosial, mertuanya tidak mengizinkan laki-laki itu melihat wajah calon istrinya.
Rupesh pun menurut, karena tak mau melanggar dan bertentangan dengan tradisi tersebut.
Menurut Rupesh, setelah pertemuannya dengan Rupa, mertuanya mengatur pertunangan mereka dalam waktu singkat.
Selama upacara pernikahan juga, Rupesh tidak dapat melihat wajah istrinya.
"Ketika saya melihat Rupa untuk pertama kalinya, dia sudah make-up. Setelah menghabiskan tujuh hari bersama Rupa, saya pergi ke luar kota untuk suatu pekerjaan. Tapi setelah kembali, saya melihat dia menumbuhkan jenggot, dan juga menyadari bahwa suaranya kedengarannya seperti seorang pria," aku Rupesh.
Ketika Rupesh memberi tahu mertuanya tentang hal ini, mereka diduga mengatakan kepadanya bahwa dia tidak punya pilihan, selain tetap bersamanya karena ikatan pernikahan menikah.
BACA JUGA: Geram Diberitakan Hamil, Prilly Latuconsina Lakukan Hal Menohok Ini
Source | : | Times of India |
Penulis | : | Maharani Kusuma Daruwati |
Editor | : | Kusmiyati |
KOMENTAR