Nakita.id - Tingkah anak-anak memang selalu menggemaskan, terutama dengan tingkah polosnya yang sering kali mengundang tawa.
Tak hanay tingkah polos, tingkah meniru yang terkadang sok dewasa juga tak kalah menggemaskan.
BACA JUGA:Arsy Begitu Lincah Ajarkan Anang Menari, Ashanty Berteriak: Oh Tuhan!
Sama halnya yang dilakukan putri pasangan Anang Hermansyah dan Ashanty, Arsy Hermansyah.
Si Kecil Arsy yang belum genap 4 tahun ini bertingkah lucu dalam sebuah video yang diunggah melalui akun instagram @queenarsy.
Pada unggahan tersebut, terlihat Arsy yang sedang mengomeli kakaknya, Aurel Hermansyah karena membeli barang mahal.
Terlihat Aurel yang diduga habis membeli sebuah barang yang masih dibungkus dengan kardus louis Vuitton.
"Ini barang mahal lo," ujar Arsy yang menatap galak Aurel.
"Yaah I know" jawaab Aurel.
Kemudian terdengar suara Ashanty yang merekam video tersebut,
"lagi marahin kakaknya. Nah lho terus kenapa Arsy? Ga boleh beli yang mahal harus yang murah ya Cio?," kata Ashanty.
Kemudian, kembali Arsy menasehati kakaknya kembali.
"Enggak boleh sepatu, enggak boleh LV" ujar Arsy lagi.
BACA JUGA:Coba Tahan Kantuk, Tingkah Arsya Hermansyah Bikin Semua Orang Gemas!
Tak hanya itu, ia kembali mengulangi beberapa larangan yang ditunjukkan pada kakaknya tersebut.
"Ga boleh sepatu, gak boleh sesuatu, gak boleh make up make up-an," tukasnya sambil melipat tangan di dada.
Unggahan itu tentu mendapatkan banyak komentar dari warganet, seperti akun:
@rahayuniken1 "Masi kecil tpi ngomongnya pinter banget.. Itu mgkn sbnrnya curhat acio dari hati yg terdalam krn sering.. "ga boleh mkn ice cream.. ga boleh mkn coklat.. ga boleh mkn permen.. hehè.. gitu ya cio"
@marhamyfitriyah "Lucunyaaa arsy.. pintar bgt yak.. mengekspresikan nya"
@evasofyan09 "Arsy itu emang lucu bgt, ngegemesin... liat arsy smpe2 kepengen pnya ank lg tp inget umur ud tuwir. Maklum dh blm dpt ank cewe.."
BACA JUGA:Pengasuhnya Digelitiki dan Ditimpa, Arsy Ngamuk Sampai Menangis
Wah, tingkah Arsy ini memang terlihat begitu menggemaskan bukan?
L'Oreal Bersama Perdoski dan Universitas Indonesia Berikan Pendanaan Penelitian dan Inovasi 'Hair & Skin Research Grant 2024'
Source | : | |
Penulis | : | Fita Nofiana |
Editor | : | Saeful Imam |
KOMENTAR