Nakita.id - Kita tahu bahwa sebagian besar negara pada berabad-abad yang lalu diperintah oleh kerajaan.
Namun sayangnya hanya beberapa yang masih bertahan hingga sekarang.
Dan India bukanlah salah satu di antaranya.
BACA JUGA: Datang Ke India, Manakah Pakaian Keluarga Kerajaan yang Paling Cocok?
Meski begitu, bukan berarti tidak ada 'peninggalan' kerajaan sama sekali.
Bahkan masih ada beberapa dinasti yang diduga masih bertahan hingga sekarang.
Melansir laman Scoop Whoop, berikut beberapa keluarga kerajaan yang masih ada yang meneruskan kehidupan kebangsawanannya.
1. Dinasti Mewar
Rana Sriji Arvind Singh Mewar adalah penjaga ke-76 dinasti Mewar.
Keluarga ini memiliki beberapa hotel, resor, dan lembaga amal di seluruh penjuru Rajasthan.
Keluarga ini juga memiliki pekerja atau staf koletif lebih dari 1.200 orang untuk mengelola itu semua.
Mereka juga masih mempunyai istana Pulau Jag Mandir di pulau Danau Pichola.
2. Dinasti Wadiyar
Yaduveera Krishnadatta Chamaraja Wadiyar yang berusia 23 tahun merupakan 'titisan' Maharaja di Mysore dan kepala dinasti Wadiyar.
Menurut kabar, keluarga dinasti Wadiyar ini memiliki properti dan aset sebasar 10 ribu crore atau 100 miliar rupee (sekitar Rp20,9 triliun).
BACA JUGA: Termewah! Intip Kemeriahan Acara Pertunangan Anak Konglomerat Paling Kaya India
3. Keluarga Kerajaan Alsisar
Keturunan ke-16 dari bangsawan Alsisar, Abhimanyu Singh dikenal sebagai Raja Khetri dan sudah menikah.
Di bawah nama keluarga, ia masih memiliki haveli di Jaipur dan di Ranthambore.
Meski keturunan bangsawan, ia menjadi penyumbang terbesar untuk festival EDM tahunan.
4. Keluarga kerajaan Rajkot
Di saat keluarga bangsawan yang tersisa mengubah properti menjadi hotel, tidak dengan keluarga bangsawan Rajkot.
Kepaa keluarga, Yuvraj Mandhatasinh Jadeja telah menginvestasikan hampir 100 crore atau 1 miliar rupee (sekitar Rp209,6 juta) dalam pengembangan bio-fuel dan pembangkit listrik tenaga air.
Ia juga terikat dengan perusahaan kuliner dan mendirikan outlet di Gujarat.
5. Gaekwad dari Baroda
Setelah dinobatkan sebagai Gaekwad dari Baroda, Samarjitsinh Gaekwad baru-baru ini mewarisi kekayaan properti di atas 20 ribu crore atau Rp200 miliar.
Ini terdiri dari hampir 2 ribu hektar perumahan utama, komersial dan industri real estat, termasuk 600 hektar dengan 187 kamar Laxmi Vilas Palace yang megah.
Diketahui beberapa waktu yang lalu sang pangeran membangun 10 lapangan golf di istana.
Wah, tidak kalah dari keturunan bangsawan negara lain bukan Moms?
BACA JUGA: Menikah Dengan Lelaki India, Ini Potret Kehidupan Mantan Raffi Ahmad
Source | : | scoopwhoop.com |
Penulis | : | Rosiana Chozanah |
Editor | : | Saeful Imam |
KOMENTAR