Nakita.id- Menjadi seorang ratu, memiliki banyak acara menjadi sesuatu yang lumrah.
Seperti halnya Ratu Elizabeth II yang memiliki kegiatan wajib di akhir bulan Juni hingga awal bulan Juli setiap tahunnya.
Kali ini ratu tengah berada dalam acara pekan Holyrood.
Nah apa itu pekan Holyrood?
BACA JUGA: Datang Ke India, Manakah Pakaian Keluarga Kerajaan yang Paling Cocok?
Ini merupakan kegiatan mengunjungi berbagai daerah di Skotlandia dari semua lapisan masyarakat sang Ratu selama satu pekan.
Kegiatan ini juga memberikan kesempatan kepada rakyat untuk memasuki Istana Holyroodhouse sebagai pengakuan atas pekerjaan mereka yang baik.
Pekan Holyrood biasanya berlangsung dari akhir Juni hingga awal Juli.
BACA JUGA: Lama Saat Persiapan Masak? Pakai Alat Unik yang Fungsinya Tak Terduga
Istana ini terletak di bagian Royal Mile, Edinburgh bersama dengan Istana Edinburgh.
Istana Holyrood dijadikan kesiaman utama Raja dan Ratu Skotandia sejak Abad ke-16.
Nah dalam acara ini Ratu Elizabeth II tampil menarik perhatian.
Penasaran bukan seperti apa?
BACA JUGA: Iritasi Akibat Pisau Cukur? Atasi dengan 5 Cara Cepat dan Alami Ini!
Elizabeth II tiba di Istana Holyrood dengan dikawal dari Penjaga Kehormatan Perusahaan Balaklava, The Argyll dan Sunderland Highlanders dan Resimen Batalion 5 Kerajaan Skotlandia.
Dibalut dengan gaun mantel berwarna kuning cerah dan membawa seikat bunga Ratu terlihat tersenyum kepada rakyat yang datang.
Pekan Holyrood selalu dimulai dengan upacara penyerahan kunci di halaman depan Istana Holyrood.
BACA JUGA: Dekorasi Kamar Bertema Princess Anak Widi Mulia Bisa Jadi Inspirasi!
Dalam acara tersebut akan diadakan pesta taman, dimana ratu akan menyambut sekitar 8.000 orang dari semua lapisan masyarakat Skotlandia.
Pesta taman ini memberikan kesempatan pada tamu yang datang berbincang langsung bersama sang ratu dengan diiringi musik dari band-band resimen.
Source | : | Instagram,wikipedia,Royal Collection |
Penulis | : | Dian Noviana Ertanti |
Editor | : | Gisela Niken |
KOMENTAR