Nakita.id - Belakangan nama Lalu Muhammad Zohri sedang santer jadi perbincangan publik.
Bukan tanpa sebab, pemuda yang akrab disapa Zohri ini telah berhasil menorehkan sejarah bagi Indonesia.
Ia merupakan atlet yang berhasil menjadi juara dunia dalam Kejuaraan Dunia Atletik U-20 untuk nomor 100 meter putra di Finlandia, Rabu (11/7/2018).
BACA JUGA: Unik dan Tak Biasa, Inilah Suvenir Pernikahan Nadine dan Dimas Anggara
Telah mengharumkan nama bangsa, sosok Zohri pun langsung menjadi sorotan masyarakat.
Mulai dari mengenal sosok pribadinya hingga kehidupan serta kediamannya pun tak luput jadi sorotan.
Atlet 18 tahun ini merupakan warga Dusun Karang Pangsor, Desa Pemenang Barat, Kecamatan Pemenang, Kabupaten Lombok Utara.
Menjadi seorang atlet dan kini menjadi juara dunia, ternyata Zohri memiliki kehidupan yang memprihatinkan, Moms.
Bahkan bisa dibilang Zohri hidup dengan keterbatasan. Potret rumah tempat tinggal Zohri pun kian tersebar baik di media masa maupun media sosial.
Penampakan rumah Zohri ini pun terlihat begitu sederhana dan mungkin tak terbayangkan oleh kita.
Demikian juga dengan kamar tidur Zohri yang lapuk, dengan dinding dari anyaman bambu dan kayu.
Sebagian dinding ditutupi koran yang sudah lapuk.
BACA JUGA: Sempat Tuduh Mantan Suami Culik Dua Anak-anaknya, Sheila Marcia Beri Klarifikasi
Kondisi ini terbilang cukup memprihatikan dengan kondisi dirinya yang kini semakin dielu-elukan.
Mendengar hal tersebut, pengacara kondang Hotman Paris Hutapea pun ikut angkat bicara.
Melalui unggahan di instagram pribadinya, ia pun mengatakan ingin memberinya sumbangan pada Zohri.
Tak main-main, Hotman akan memberikan sumbangan sebanyak Rp 100 juta untuk merenovasi rumahnya Zohri.
Sambil berjemur di pinggir pantai, pengacara kondang ini pun mengatakan janjinya tersebut.
BACA JUGA: Tak Perlu Berlelah-lelah, Berat Badan Turun dalam 5 Hari dengan Pepaya
"Hai Zohri! Terima kasih, bangsa Indonesia mengucapkan terima kasih kepada kamu.
Sudah 20 medali emas ternyata selama ini kau dapat.
Tapi, rumahmu masih seperti gubug. Setelah kau jadi juara, semua orang berlomba masuk TV.
Zohri, juara dunia lari 100 meter, saya Hotman Paris akan menyumbang 100 juta untuk memperbaiki rumahnya Zohri!
Seratus juta saya kasih untuk memperbaiki rumahnya Zohri, juara dunia lari yang telah membawa harum nama Indonesia.
20 medali emas yang sudah kau dapat, tapi gak ada yang peduli.
Sekarang tiba-tiba semua orang berlomba-lomba masuk tv seolah-olah mau bantu kamu.
Salam dari Omnia, Bali!" kata Hotman Paris melalui instagramnya.
BACA JUGA: Akhirnya SMASH Akan Comeback, Bagaimana Kabar Morgan Oey Sekarang?
Unggahan itu pun langsung mencuri perhatian publik, Moms.
Baru 3 jam diunggah, video Hotman Paris itu sudah ditonton lebih dari 297 ribu kali dan mendapat lebih dari 2100 komentar.
Banyak yang memuji kebaikan hati Hotman Paris tersebut dan mendokan kebaikan padanya.
"Mantap bang,moga2 bang hotman jadi MENPORA ..di masa depan," kata akun @m.badru_salam.
"Mantap bang @hotmanparisofficial , sukses terus & makin kaya , biar bisa bantu juga banyak org," ujar akun @alongmoniung.
"Mantab bg hotman,jiwa sosial tinggi,pasti ada balsannya bg yg lebih besar lagi tu abng," puji akun @hendrisaputra791.
BACA JUGA: Si Doel The Movie, Maudy Koesnaedi 'Zaenab' Dicap Pelakor Ini Kata Rano Karno
Source | : | |
Penulis | : | Maharani Kusuma Daruwati |
Editor | : | Gazali Solahuddin |
KOMENTAR