Nakita.id - Mulut bayi perlu selalu dibersihkan.
Ada beberapa alasan kenapa penting membersihkan mulut bayi.
Karena bayi belum punya gigi dan belum makan Moms mungkin bertanya kenapa harus membersihkan gigi dan mulut bayi secara teratur.
Benar, bayi memang belum punya gigi.
Kalaupun ada, jumlahnya baru 2 atau 4 di usia 6-12 bulan.
Namun, sejak mendapat asupan susu bayi perlu selalu dijaga kebersihan mulutnya.
Baik ASI maupun makanan pendamping ASI semuanya mengandung gula.
Nah, jika sisa-sisa makanan itu melekat lama di lidah dan tidak dibersihkan, lama-kelamaan akan terbentuk lapisan seperti kerak yang menumpuk di lidah.
“Jika kondisi ini terus berlanjut, bukan tidak mungkin lidah bayi jadi bermasalah, timbul sariawan, dan bayi akan mengalami gangguan pengecapan,” ungkap drg. Nurul Pudjiastuti, Sp.KGA., dari Rumah Sehat Kemang.
“Oleh karena itu, dalam kurun waktu 12 jam, setiap 4 jam sekali, mulut bayi harus dibersihkan.”
Bahkan kalau si kecil minum susu mau tidak mau lidah, gusi atau giginya harus dibersihkan, sebab susu mengandung sukrosa yang jika berlama-lama berada dalam mulut akan dimetabolisme oleh bakteri menjadi asam.
BERITA POPULER: Anak-anak Jadi Korban Kecelakaan Tol Cipularang hingga Efek Jangka Panjang Anak Tahu Bimo Aryo Selingkuh
KOMENTAR