Nakita.id - Tak ada pasangan yang ingin hubungannya berakhir begitu saja.
Sebelum keretakan hubungan terjadi, ternyata ada tanda-tanda yang muncul di antara pasangan lho Moms.
Entah karena ada masalah yang mendorong kandasnya hubungan, atau cinta yang telah pudar seiring berjalannya waktu.
Biasanya terdapat tanda bila hubungan terancam berakhir.
BACA JUGA: Lagi, Bayi 9 Bulan Meninggal dengan Tengkorak Retak di Rumah Pengasuhnya
Tak selalu berupa ucapan, terkadang dari bahasa tubuh yang tak disadari banyak orang.
Pakar bahasa tubuh Patti Wood mengemukakan empat petunjuk bahasa tubuh yang menunjukkan keretakan dalam sebuah hubungan.
Menurutnya, tanda non-verbal merupakan indikasi penting yang memperlihatkan adanya hal tak beres dalam sebuah hubungan.
"Jika kita biasa merasakan hal yang normal, membahagiakan, dan menyenangkan dalam hubungan, perubahan kecil pasti kita rasakan," paparnya.
Menurut Wood, salah satu hal utama yang harus diperhatikan adalah 'prinsip dasar bahasa tubuh'.
Prinsip tersebut bisa menunjukkan bagaimana perasaan seseorang dalam sebuah hubungan.
Source | : | kompas |
Penulis | : | Fita Nofiana |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR