"Tujuan mencuci muka di malam hari adalah membuang semua kotoran, keringat, dan sel kulit mati yang telah terkumpul sepanjang hari. Membiarkan penumpukan pada kulit sepanjang malam dapat melemahkan penghalang kulit dan bahkan dapat memengaruhi penampilan kulit Anda," jelas dokter kulit bersertifikat, dr. Dendy Engelman.
BACA JUGA: Sudut Rumah Kembali Kinclong dengan Minuman Bersoda, Ini Caranya
Selain itu, dokter Engelman mengatakan bahwa memakai riasan ke tempat tidur dapat membuat kulit lebih rentan terhadap berjerawat.
Bahkan ketika Moms menggunakan makeup non-comedogenic, itu dapat menyebabkan jerawat jika dipakai semalam.
Lalu, bagaimana langkah selanjutnya jika Moms lupa dan terlanjur tidur dengan riasan wajah?
Engelman merekomendasikan segera mengganti sprei untuk malam berikutnya.
Dengan begitu, sebuah kesalahan ini tidak akan menyebabkan masalah berulang pada kulit wajah.
Dokter Engelman juga menyarankan untuk memulai rutinitas perawatan kulit dengan pembersihan ganda.
Dengan begitu, dapat dipastikan tidak akan ada sisa riasan yang tertinggal.
Moms bisa memakai minyak pembersih yang lembut namun efektif menghilangkan kotoran dari permukaan kulit.
BACA JUGA: Ada Samsung dan Apple, 4 Ponsel Ini Produk Gagal Sepanjang Sejarah!
Kemudian, gunakan pembersih wajah kesayangan untuk membersihkan dan menghapus semua makeup yang tersisa, lalu bilas hingga bersih.
Jika merasa sangat sulit bergerak ke kamar mandi untuk mencuci muka, gunakan formula pembersih tanpa bilas di dekat tempat tidur.
Misalnya dengan menggunakan produk micellar water yang ringan dan efektif angkat kotoran wajah.
Dengan begitu, Moms dapat cepat membersihkan kulit wajah tanpa repot.
L'Oreal Bersama Perdoski dan Universitas Indonesia Berikan Pendanaan Penelitian dan Inovasi 'Hair & Skin Research Grant 2024'
Source | : | skincare.com |
Penulis | : | Amelia Puteri |
Editor | : | Nakita_ID |
KOMENTAR