4. Ayah Jun
Ayah Jun diperankan oleh Fuad Baradja yang sempat dikabarkan sakit pada tahun 2016 lalu.
Seperti dikutip TribunJatim.com dari TribunSumsel, Fuad sempat dikabarkan ada di Rumah Sakit Hermani Bekasi untuk operasi.
"Masih inget sinetron jadul Jin & Jun? Iyess "Fuad Baradja" tadi ada yang ketemu di RS Hermina Bekasi. Katanya beliau mau di Operasi hari kamis. GWS " papa Jun " semoga operasinya nanti berjalan lancar #amiin. Semoga om Sahrul Gunawan besuk yesss," tulis akun gosip @Lambe_Turah.
Sebelumnya di tahun 2015, dikutip dari Warta Kota, Fuad sibuk menjadi seorang penulis buku.
Ia sempat me-launching buku berjudul “Two Thumbs Up!” yang membahas soal rokok dari berbagai sudut pandang, mulai dari sisi kesehatan sampai ke sosial dan budaya.
BACA JUGA: Kahiyang Ayu dan Suami Jalani Photoshoot, Bajunya yang Tertutup Jadi Sorotan
5. Om Jin
Nasib yang paling memilukan justru dialami oleh 'Om Jin', tak beberapa lama setelah sinetron sudah tak lagi hits.
Pemeran Om Jin adalah M Amin yang di akhir hidupnya, justru nasibnya kian menyedihkan.
Dikutip TribunJatim.com dari TribunSolo.com, M Amin ternyata sudah meninggal dunia pada tahun 2013.
Di balik keberhasilannya menghibur penonton dan netizen, M Amin justru tak dianggap ketika akan meninggal dunia.
Om Jin yang merupakan pria keturunan Pakistan ini menghabiskan masa tuanya di sebuah perumahan padat penduduk di Rawa Belong, Kebon Jeruk, Jakarta Barat.
Menurut warga di wilayah itu, hidup M Amin sangat pas-pasan.
Bahkan untuk makan saja, terkadang ia harus mengutang di warung.
M Amin tidak mempunyai pekerjaan tetap.
Warga sekitar mengatakan ia hanya sering 'berkeliling' komplek tanpa ada kejelasan ia sebenarnya sedang melakukan apa.
Hingga akhirnya pria malang itu meninggal dunia dalam kondisi serba kekurangan.
Di penghujung kariernya, nama pria keturunan Pakistan ini dilupakan begitu saja.
Bahkan kabar kematiannya, pada tahun 2013 silam, luput dari pemberitaan media massa.
Artikel ini telah tayang di tribun-timur.com dengan judul : Sinetron 'Jin dan Jun' Hits Tahun 90-an, Berikut Kabar Pemeran Kini, Simak Cerita Pilu ‘Om Jin’
Serunya Van Houten Baking Competition 2024, dari Online Challenge Jadi Final Offline
Source | : | Tribun Timur |
Penulis | : | Kirana Riyantika |
Editor | : | Gisela Niken |
KOMENTAR