Nakita.id - Kemungkinan memiliki anak dengan autisme lebih tinggi di antara perempuan dengan sindrom ovarium polikistik (PCOS), menurut penelitian baru dari Universitas Cambridge, Inggris.
Penelitian berjudul "Polycystic ovary syndrome and autism: A test of the prenatal sex steroid theory" diterbitkan dalam jurnal Translational Psychiatry pada 1 Agustus.
BACA JUGA: Alami Nyeri Menstruasi Berlebihan? Waspada Gejala Endometriosis!
PCOS diperkirakan mempengaruhi antara 4 hingga 12 % perempuan di Amerika Serikat yang memiliki usia reproduksi.
Gangguan ini menciptakan ketidakseimbangan hormon dalam tubuh perempuan dengan memproduksi kadar hormon testosteron laki-laki yang berlebihan.
BACA JUGA: Jarang Digemari, Kimchi Jadi Salah Satu Booster Imunitas Tubuh Loh!
Dalam studi 2015, tim peneliti menemukan anak-anak autis mengalami peningkatan kadar hormon “seks steroid” sebelum mereka lahir.
Salah satu teori yang mungkin para peneliti anggap, perkembangan otak anak dipengaruhi oleh paparan androgen saat bayi dalam kandunga.
Para peneliti menganggap itu sebagai hasil dari ibu yang mengalami peningkatan kadar testosteron.
"Penelitian baru ini membantu kita memahami efek testosteron pada otak janin yang sedang berkembang dan pada perilaku dan pikiran anak kemudian," kata Profesor Simon Baron-Cohen, Direktur Pusat Penelitian Autisme, yang mengawasi penelitian.
BACA JUGA: Istri Ari Wibowo Dirawat 4 Hari karena Keracunan Daging Ayam!
"Efek hormonal ini tidak selalu tergantung pada faktor genetik, karena ibu atau bayinya mungkin memiliki kadar hormon yang lebih tinggi karena alasan genetik, dan testosteron dapat mempengaruhi bagaimana gen berfungsi."
Menggunakan data yang bersumber dari National Health Service, tim memeriksa catatan kesehatan dari hampir 8.600 perempuan dengan PCOS dan anak-anak sulung mereka.
BACA JUGA: Jadi Sorotan, Jeniffer Lopez Kenakan Sepatu Mirip Celana Jeans Melorot
Data pada lebih dari 41.100 perempuan tanpa PCOS digunakan untuk perbandingan, sementara faktor-faktor seperti kesehatan mental ibu dan komplikasi kehamilan juga diperhitungkan.
Temuan mengungkapkan perempuan dengan PCOS memiliki kemungkinan 2,3% memiliki anak autis dibandingkan dengan ibu tanpa PCOS yang memiliki kesempatan 1,7%.
Tim melakukan dua penelitian lebih lanjut yang sangat menyarankan hubungan antara kondisi yang disebutkan sebelumnya, keduanya memiliki peningkatan kadar hormon steroid seks yang sama.
Perempuan autistik ditemukan berisiko tinggi PCOS sementara perempuan dengan PCOS juga lebih mungkin memiliki autisme.
BACA JUGA: Pekan ASI Sedunia, Sharena Ceritakan Perjuangan Menyusui Ryshaka
Tim percaya anak-anak yang lahir dari perempuan dengan PCOS harus dipantau untuk setiap gejala potensial yang terkait dengan gangguan spektrum autisme.
"Kita perlu memikirkan langkah-langkah praktis yang dapat kita terapkan untuk mendukung wanita dengan PCOS saat mereka menjalani kehamilan mereka," kata Dr. Carrie Allison yang mengawasi penelitian ini.
BACA JUGA: Sibuk Mengurus Anak Tanpa Sempat Perawatan? Lakukan 5 Langkah Ini Sebelum Tidur Agar Wajah Awet Muda
Meskipun secara statistik signifikan, dia memastikan kemungkinan pasien PCOS melahirkan anak dengan autisme kecil.
Dengan kata lain, Dr. Allison mengatakan, "Kebanyakan wanita dengan PCOS tidak akan memiliki anak autis, tetapi kami ingin transparan dengan informasi baru ini."
Mengatur Jarak Kelahiran dengan Perencanaan yang Tepat, Seperti Apa Jarak Ideal?
Source | : | Medical Daily |
Penulis | : | Fadhila Afifah |
Editor | : | Saeful Imam |
KOMENTAR