Selain itu, Denada juga mengatakan bahwa cara tersebut sebagai cara bijaksana menginformasikan kepada anaknya tentang kondisinya.
Tak hanya sampai di situ, Denada juga memilih tidak memberikan informasi pada siapapun saat ia tahu anaknya terserang leukemia.
Denada sama sekali tak memberitahu sahabat dan juga rekan-rekan terdekatnya, sekalipun ia masih aktif berkomunikasi melalui percakapan grup di arisannya.
"Even sama keluarga pun, nggak semua aku kasih tau," tambahnya.
"Yang pertama tau adalah Ayu (Ting Ting), Mama Ina (Vina Panduwinata).
Mama Ina bawa dua kardus isinya rawon lengkap dengan telor asin, sambal, tauge dan tempe bacem jagoannya Mama Ina. Dibawain lengkap dengan tempat kecil-kecil," ujar Denada sembari tersenyum bahagia mengingat kebaikan para rekan dan sahabatnya.
BACA JUGA: Denada Lihat Kejanggalan Pada Bentuk Lebam di Tubuh Shakira, Beda Dengan Kelelahan!
"Pas Shakira kemoterapi, Mama Ina dateng bawa koper, dibuka di ruang tunggu rumah sakit. Aku kaget begitu tau isinya rawon.
Memang hanya beliau yang paham. Aku bener-bener sampai rumah bilang 'Pesta lho kita. It's been so long'," tambahnya.
Vina Panduwinata yang bergabung dalam program tersebut menuturkan bahwa tak hanya menyemangati Shakira, Vina juga berkewajiban mendukung dan juga memberi semangat untuk Denada.
"Kita semua tahu, yang dibutuhkan Dena itu support juga menenangkan Dena untuk berjuang bareng Shakira," ungkap Vina.
BACA JUGA: Tasya Kamila Resmi Jadi Mantu, Curahan Ibu Randi Bachtiar 2 Tahun Lalu Terbukti!
Vina juga bercerita bagaimana Denada menceritakan kondisi anaknya kepadanya, selaku orang dan sahabat pertama yang diberitahu tentang kondisi Shakira.
"Ini ada apa kok tiba-tiba ngilang, lama nggak kedengeran.
Ada apa nih anak. Tiba-tiba ada foto, aku tanya, lho sakit apa nak?" tutr Vina menjelaskan bagiaman awal mengetahui Shakira sakit.
Setelah itu, Vina bertemu Hedi Yunus dan membicarakan kondisi Shakira dan memutuskan untuk tidak memberitahu khalayak umum sebelum Denada sendiri yang berbicara.
L'Oreal Bersama Perdoski dan Universitas Indonesia Berikan Pendanaan Penelitian dan Inovasi 'Hair & Skin Research Grant 2024'
Source | : | youtube |
Penulis | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
Editor | : | Gisela Niken |
KOMENTAR