Nakita.id - Beberapa waktu lalu, Indonesia tengah mengalami bencana yang cukup besar.
Salah satu pulau di Indonesia ditimpa bencana gempa bumi dengan kekuatan yang cukup besar.
Gempa terjadi di wilayah Lombok Utara, Nusa Tenggara Barat.
BACA JUGA: Potret Reisa Broto Asmoro Saat Jadi Puteri Indonesia, Ada yang Berbeda
Tak hanya sekali, gempa mengguncang pulau kecil di Timur Indonesia ini sampai beberapa kali.
Gempa pertama kali terjadi pada 29 Juli 2018 lalu, hingga mengguncang Lombok, Sumbawa, dan Bali dengan kekuatan 6,4 SR.
Setelahnya terjadi beberapa kali gempa susulan pada 5 dan 9 Agustus 2018.
Kejadian ini cukup meninggalkan duka mendalam bagi masyarakat Indonesia.
Pasalnya, gempa bumi dengan kekuatan besar yang mengguncang negeri ini banyak menimbulkan korban jiwa.
Selain itu, pulau Lombok yang terkenal akan keindahan alamnya pun menjadi porak poranda.
Banyak warga yang menjadi korban dan diungsikan ke wilayah yang lebih aman.
Belum habis duka akibat gempa tersebut, barak pengungsian di Sambik Bangkol, Kecamatan Gangga, Kabupaten Lombok Utara diterjang angin puting beliung pada Kamis (16/8/2018) sore kemarin.
Source | : | Instagram,Twitter |
Penulis | : | Maharani Kusuma Daruwati |
Editor | : | David Togatorop |
KOMENTAR