Nakita.id - Saat ini rumah tangga Delon Thamrin dan Yeslin Wang tengah mengalami keretakan.
Setelah sempat ditutup-tutupi, mantan jebolan ajang pencarian bakat ini akhirnya mulai buka suara mengenai kemungkinan keretakan rumah tangganya.
Salah satunya ialah perihal penyakit hipertiroid yang diderita Yeslin Wang.
BACA JUGA: Sama-Sama Panjat Tiang Demi Benarkan Tali Bendera, Nasib Bocah Ini Jauh Berbeda Dari Joni
Delon berpendapat bahwa penyakit hipertiroid berpengaruh pada emosional sang istri yang mudah naik dan turun.
"Di sisi lain aku juga lihat dia juga sakit hipertiroid, emosionalnya naik turun, hormonnya nggak seimbang," ujarnya dilansir dari Youtube.
Karena emosional yang tak seimbang itu, Yeslin jadi mudah memutuskan untuk cerai.
Padahal Delon mengaku sangat ingin menyembuhkan penyakit Yeslin Wang tersebut.
Penyakit hipertiroid yang diderita Yeslin Wang memang sudah diketahui sejak 2017 lalu.
Hal tersebut disampaikan langsung oleh Yeslin Wang sendiri.
Dimana ia merasa penyakit hipertiroid tersebut membuat wajah hingga kepercayaan dirinya berubah.
"Awalnya itu 8 bulan lalu aku didiagnosa sakit hipertiroid.
Itu membuat look aku berubah.
Jadi penyakit ini enggak mematikan, tapi membunuh self confidence aku, awal-awal self confidence aku gone," jelas Yeslin Wang dikutip dari Kompas.com
BACA JUGA: Sang Anak Beli Sampo Hingga 1 Juta, Iis Dahlia: Gue aja 18 ribu!
Penyakit hipertiroid ini memang ada kaitannya dengan emosional penderita yang mudah naik turun.
Kelenjar tiroid yang bekerja terlalu aktif akan menyebabkan tubuh memproduksi hormon tiroid secara berlebihan sehingga metabolisme tubuh menjadi lebih cepat.
Menurut Prof dr Sri Hartati Kariadi Sp PD, gejala utama hipertiroid adalah pembesaran kelenjar tiroid di leher, denyut jantung sangat cepat, keringat berlebih, sulit tidur, serta pasien menjadi mudah cemas dan cepat tersinggung.
Nah untuk dapat menyeimbangkan kelenjar tiroid yang terlalu aktif, ada beberapa aturan makanan yang harus dipatuhi oleh penderita hipertiroid.
BACA JUGA: Bisa Berbahaya, Jangan Abaikan 10 Gejala Sederhana Ini Ketika Terjadi Pada Anak
Dilansir dari Healthline, ada beberapa makanan yang harus dihindari oleh penderita hipertiroid.
BACA JUGA: Wow, Hotel Nia Ramadhani dan Ardi Saat Haji Semuanya Serba Emas!
Yodium
Penderita hipertiroid seringkali dianjurkan untuk tidak mengonsumsi makanan yang kaya akan yodium.
Sebab yodium dapat meningkatkan aktivitas kelenjar tiroid.
Adapun cara terbaik untuk melakukannya ialah dengan menghindari makanan laut seperti ikan, udang, kepiting, lobster, sushi, ganggang, agar-agar, rumput laut, dan lain sebagainya.
Selain itu, garam beryodium, susu, keju, kuning tekur, dan beberapa warna makanan juga dilarang.
BACA JUGA: Ini Tandanya Jika Keringat Pada Bayi Adalah Gejala Penyakit Berbahaya
Gluten
Pada beberapa orang, konsumsi gluten dapat menyebabkan peradangan.
Adapun beberapa bahan makanan yang mengandung gluten ialah gandum, jelai, ragi, malt, dan gandum hitam.
Daging merah
Meskipun nikmat tetapi sebisa mungkin penderita hipertiroid harus menjauhi daging merah, ikan tuna, dan salmon.
Sebab daging merah memiliki lemak jenuh berlebih yang dapat berdampa buruk bagi keseimbangan hormonal tubuh.
Terlebih bila penderita hipertiroid memiliki kolesterol tinggi, diabetes tipe 2, dan penyakit jantung.
BACA JUGA: Awas! Minuman ini Sebabkan Resiko Asma Pada Anak Sejak dalam Kandungan
Produk susu
Berbagai penelitian telah membuktikan bahwa susu atau produk susu pada umumnya tidak baik untuk penderita hipertiroid.
Sebab sisa hormon pertumbuhan dan penisilin yang ada di dalam susu menyebabkan ketidakseimbangan hormon dalam tubuh.
Selain itu susu juga mengandung protein kasein seperti yang diproduksi dalam tubuh manusia.
Bila kelebihan kasein maka proses pencernaan akan sulit.
BACA JUGA: 1 Hari Setelah Pembukaan Asian Games 2018, Via Vallen Mengaku Lakukan Lipsync di Acara Tersebut!
Adapun beberapa makanan yang dianjurkan untuk penderita hipertiroid ialah sebagai berikut.
Sayuran
Beberapa jenis sayuran sangat dianjurkan untuk penderita hipertiroid, seperti rebung, bok choy, brokoli, kubis, singkong, kol, sawi, dan kubis.
Selain itu kacang-kacangan juga bagus untuk penderita hipertiroid karena mengandung besi yang penting untuk fungsi tubuh yang seperti tiroid.
BACA JUGA: Defia Setelah Menyabet Emas Pertama di Asian Games 2018 Sambil Menangis Ceritakan Tentang Ayahnya
Selenium
Makanan yang kaya selenium dapat membantu menyeimbangkan kadar hormon tiroid dan melindungi tiroid dari penyakit.
Selenium dapat membantu mencegah kerusakan sel dan menjaga agar tiroid dan jaringan lain tetap sehat.
Adapun makanan yang kaya akan selenium ialah biji chia, jamur, teh, daging sapi dan domba, nasi, oat, unggas, seperti ayam dan kalkun, serta biji bunga matahari.
Seng
Seng membantu makanan berubah untuk energi. Mineral ini juga menjaga sistem kekebalan tubuh dan kesehatan tiroid.
BACA JUGA: Lihat Wajah Cantiknya di Belakang Truk, Sandra Dewi Langsung Heboh!
Sumber makanan yang mengandung seng ialah daging sapi, bubuk kokoa, kacang mete, jamur, dan biji labu.
Hipertiroid kadang kala menyebabkan tulang lemah dan rapuh.
Massa tulang dapat dipulihkan dengan pengobatan, salah satunya dengan konsumsi vitamin D dan kalsium yang diperlukan untuk kesehatan tulang.
Untuk itu makanan seperti bayam, sawi, kubis, okra, jus jeruk, susu almon, sereal, hati sapi, dan jamur sangat dianjurkan.
Source | : | Kompas.com,youtube,Healthline |
Penulis | : | Fadhila Auliya Widiaputri |
Editor | : | Gisela Niken |
KOMENTAR