Nakita.id - Kehidupan pribadi keluarga pasangan artis Franda dan Samuel Zylgwyn selalu berhasil menjadi sorotan publik.
Pasalnya, baik Franda maupun Samuel, sering sekali membagikan momen-momen bahagia mereka melalui media sosial instagram pribadinya.
Ditambah ketika Si Kecil Vechia hadir di tengah-tengah keluarga kecil mereka dan membawa sebuah kebahagiaan baru untuk Franda dan Samuel.
Bahkan Si Kecil Vechia yang memiliki paras lucu dan menggemaskan mampu menghipnotis para khalayak untuk bisa terus memandanginya.
BACA JUGA: Mytha Lestari Beberkan Alasan Para Penyanyi Lipsync Saat Pembukaan Asian Games 2018
Saat ini usia Si Kecil Vechia hampir menginjak empat bulan dan ia selalu menunjukkan tumbuh kembang yang luar biasa.
Hal itu pun yang sering dipertanyakan oleh khalayak terkait bagaimana trik Franda agar Si Kecil dapat tumbuh dengan baik.
Bahkan, tak sedikit khalayak yang mengira jika Franda memberikan susu formula untuk Si Kecil Vechia, karena melihat badan Vechia yang gemuk.
Namun hal itu dibantah oleh Franda dan ia pun berkali-kali menjelaskan jia Franda hanya memberikan ASI untuk Si Kecil Vechia.
BACA JUGA: Seperti Ini Perasaan Raisa Andriana Tampil di Pembukaan Asian Games 2018
Karena sering membagikan momen mengenai Si Kecil Vechia di instagram, akhirnya setiap detail dari Si Kecil Vechia selalu diperhatikan oleh warganet.
Seperti halnya dalam unggahan instastory Franda pada Senin (20/8/2018).
Saat itu Franda merekam aktivitasnya bersama dengan Si Kecil Vechia yang baru selesai mandi.
Dari instastroy tersebut, ada warganet yang melihat dan mengkhawatirkan sebuah bentol yang ada di bahu Si Kecil Vechia.
BACA JUGA: Ani Yudhoyono Mengenang 17 Agustus pada Sepuluh Tahun Lalu, Ada Apa?
"Cipan, itu di bahu Vechia ada bentolan yah? Kenapa?," tanya warganet kepada Franda.
"Is she okay?," imbuhnya.
Menanggapi pertanyaan tersebut, Franda memberikan klarifikasi bila yang ada pada bahu Vechia adalah bisul akibat dari vaksin BCG.
Vaksin BCG merupakan salah satu imunisasi yang wajib diberikan kepada bayi, berfungsi untuk mencegah penyakit tuberkulosis (TBC).
BACA JUGA: Ekspresi Foto Gibran Rakabuming dan Menpora Malaysia Curi Perhatian, Kok Bisa?
BCG sendiri adalah singkatan dari Bacillus Calmette Guerin, yang mana pemberian vaksin BCG di Indonesia umumnya dilakukan pada bayi baru lahir hingga paling lambat sebelum usia bayi 3 bulan.
"Itu bekas suntik BCG waktu Vechia masih 2 bulan. Tapi baru muncul bisulnya waktu Vechia 3 bulanan," ujar Franda menjelaskan.
"Bisul itu memang reaksi normal vaksin BCG kok.. Makasi perhatiannya," imbuh Franda.
Source | : | |
Penulis | : | Finna Prima Handayani |
Editor | : | Gisela Niken |
KOMENTAR